Gedung itu menjadi saksi bisu
Saksi kita dipertemukan dulu
Dipertemukan bukan untuk disatukan
Teringat jelas kenangan di setiap sudutnya
Tempat kita saling memandang
memandang untuk bisa saling memahami
Memahami semua yang tidak bisa dimengerti
Dalam jarak pandang ini kita saling mengagumi
Mengagumi betapa kokohnya kita
Kita mencoba bertahan untuk tidak saling terikat
Kita fokus menatap masa depan pendidikan masing-masing
10 tahun sudah berlalu
Aku telah menyelesaikan studi strata satuku
Apa kabarmu?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar