Selasa, 28 Desember 2021

Kamu Lumayan Tahu Kan, Remuk Redamnya Aku

Kamu yang lumayan tahu
Bagaimana remuk redamnya aku
Hancur dan hilang arahnya aku
Semua sisi lemahku

Kamu tahu aku manusia biasa
Yang tak sempurna
Yang mereka kira aku hebat luar biasa
Aku kuat dan tegar mengahadapi segalanya

Padahal aku memelukmu erat-erat
Sampai tak ada suara
Air mata pun sudah seperti samudera
Aku lemah tak berdaya
Aku tak punya daya untuk menghadapi kenyataan
Tentang bagaimana esok pun aku tak punya bayangan

Aku tak suka makanan manis
Juga janji janji manis
Aku tak tertarik pada keindahan yang menipu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar