Menawan dan ramah
Siapa orang yang tak jatuh hati padamu
Dirimu mengagumkan
Setiap kita punya daya tariknya masing-masing
Kamu itu simpel but elegant
Kamu tak perlu diracik
Kamu sudah alami memancarkan sinarmu
Dan membuatku terkesima
Membuatku terkagum-kagum
Kamu bukan hanya anak perempuan yang telah matang & dewasa
Kamu perempuan lengkap dengan plus minus yang membuatmu menjadi kamu yang ku kenal sampai detik ini
Perjalanan hidupmu
Petualangan rasamu
Peta perjuanganmu
Bahagia sedih sakit kecewa canda tawa tangismu
Membuatku ingin lekas memelukmu erat
Memaksaku untuk menjadi bagian dari rasa damaimu
Meski aku tak dapat hadirkan bahagia
Biarkan penjagaanku yang tak seberapa ini
Memberikanmu sedikit kedamaian, rasa aman dan nyaman
Aku percaya kamu akan segera dipertemukan dengan jodohmu
-----------
Beginikah rasanya jagain jodoh orang
Aku yakin banget itu kamu
Tapi kok kita tak kunjung bersama
Apakah ada yang salah diantara kita
Tidak ada komentar:
Posting Komentar