Minggu, 09 November 2014

Semua hanya semu tentangmu

Mungkin aku lelah harus mengungkapkan dgn kata-kata
Dan harus aku akui; aku sangat lelah merangkai kata 'tuk memintamu kembali

Mungkin kamu sudah bahagia dengan duniamu sekarang
Mungkin kamu sudah tidak butuh aku
Bahkan mungkin kamu sudah tidak ingat kita pernah kenal

Mungkin aku hanya berkhayal pernah bertemu dan berkenallan denganmu
Atau mungkin aku hanya merasakan cinta sendirian
Atau mungkin cinta ini memang bertepuk sebelah taƱgan
Aku lelah untuk berharap ttg kamu lagi
Tapi tak bisa aku pungkiri, aku ingin melihatmu sekali lagi
Aku merasakan rindu dengan sosokmu
Mungkin hanya melihatmu sekali lagi aku akan lega
Walau ku tahu kita tak mungkin bersama
-----------------------------
Aku rasa, aku cukup tahu diri untuk tidak memintamu kembali
Jalan kita sudah berbeda

Aku rasa kita masih bisa bersama
Dan menurutmu itu mustahil
Ada perbedaan yg tak lagi bisa disatukan
Aku tak bisa egois

Lagi, lagi, kenapa harus aku yg mengalah?
Aku jg yg harus mengerti!
Tak bisakah kita sepaham untuk mengakhiri sesuatu yg belum dimulai dgn baik

Aku kelewat mengharapkanmu
Padahal aku tak tahu, apa yg aku harapkan dari dirimu
-----------------------
Aku harus bagaimana, saat ku tahu aku mulai meragukanmu
Aku semakin jenuh menanti sesuatu yg tidak pasti
Aku belum juga siap berpaling darimu
Kamu itu bukan segalanya
Tapi kehadiranmu, berarti untukku
Aku tak pernah tahu, seperti apa perasaanmu saat melalui manis getirnya hidupmu
Aku tak pernah mengerti, pasang surutnya kehidupanmu
Hanya do'a yang selalu terucap saat aku merindukanmu
Semoga Tuhan memberikan kesuksesan dan kebahagian selalu di dunia dan akhirat untukmu

--------------------------------------
Waduh,, aku gak bisa njabarin seberapa kecewanya aku sama kamu kak
Aku gak bisa mastiin apakah aku masih tertarik padamu
Kamu boleh menilaiku sesuka hatimu
Dan hanya sejauh itulah kalkulasimu tentang aku
Aku gak bisa membenarkan atau menyalahkan penilaianmu kak
Aku hanya bisa melihatmu, tanpa rasa dan pemikiranku yg lalu
Karena kamu hadir dikehidupanku lagi
Kehidupanku yang baru, aku terbiasa tanpa kamu
------------------------

Tidak ada komentar:

Posting Komentar