Kamu akui kecemburuanmu
Kamu bilang dia terlalu menyayangiku
Kamu curiga dia berusaha menyingkirkanmu
Kamu semakin tak suka melihatnya berada di dekatku
Andai kamu tahu di waktu itu
Cemburumu tiada gunanya untukmu
Prasangkamu tak sesuai kenyataan waktu
Kebencianmu terlalu berlebihan untukku
Ada sekat yang tak bisa kamu pahami
Ada alasan yang tak ingin kamu dengarkan ini
Semua pernyataanku kamu sebut dengan alibi
Semua sikapku kamu bilang sebagai pembelaan diri
Waktu itu aku tak sedang beralibi atau membela diri
Nyatanya memang kami hanya seperti ini
Tak ada hubungan yang statusnya dapat kami tingkatkan lagi
Berbeda dengan kamu dan aku yang ingin lebih serius lagi
Aku ingin kita berstatus dan berkomitmen tinggi
Bukan berkelahi seperti ini
Namun apa dayaku, apabila minyak disatukan dengan air maka akan tercipta sebuah kebakaran
Kebakaran yang jangan samapai membuatmu dan aku merugi di suatu hari nanti
Tidak ada komentar:
Posting Komentar