Entah lewat pesan, telpon, video, bertatap langsung atau bahkan via doa
Sepertiga malamku habis menceritakan pada Tuhan betapa aku merindukanmu
Aku rindu celotehmu
Kamu talkactive sekali
Semua hal bisa jadi bahan pembicaraan yang terus sambung menyambung rasanya tak bisa berhenti
Aku rindu celotehmu
Kamu paling jago protes, menuntut dan berani berkhayal tingkat tinggi
Kamu ambius, pekerja cerdas, pemberani, mandiri, dan tangguh
Kamu bukan wanita yang ku kenal pada umumnya
Kamu special, kamu luar biasa
Aku rindu
Aku tak ingat bagaimana kita bertemu, berkenalan dan terpisah seperti ini
Yang aku tahu aku rindu
Aku ingin bertemu
Melihat halaman sosial mediamu
Penuh dengan energi positif nan energik yang kamu banget
Serakah aku bila ingin memilikimu
Egois aku bila ingin membersamaimu
Maafkan aku yang hanya bisa merindukanmu
Terima kasih pernah hadir dalam kehidupanku
Nikmati perjalanan hidup ini
Tak tahu kita akankah dapat bertemu lagi
Biar rinduku padamu menemaniku
Jadi sahabat dalam hati dan ingatanku
Tidak ada komentar:
Posting Komentar