Minggu, 23 Februari 2014

Tak Ingin Terpaku

Aku tidak boleh terpaku pada masa lalu
Apa mau dikata, semua telah menjadi nyata
Dan kenyataannya semua telah berlalu
Aku bersyukur dengan kondisiku

Lagunya iwan f. yg berjudul "yang terlupakan"
Reff.rasa sesal di dasar hati
diam tak mau pergi
haruskah aku lari dari
kenyataan ini
pernah kumencoba tuk sembunyi
namun senyummu
tetap mengikuti
Rasa sesalku terus bergejolak dalam hati
Semua tentang rasa yang tertahan itu, seakan diam dan tidak mau hilang, sehingga aku semakin menyesalinya
Berkali-kali aku mencoba lari dari kenyataan tersebut, dan sembunyikan masa lalu itu~ semakin aku terjebak dalam nostalgia
Rasanya bayangmu semakin nyata dan senyummu semakin mempesona ♡
Membuatku semakin cinta dan rindu akan kehadiranmu..
Memang tidak ada orang yang dapat keluar hidup-hidup dari kehidupan ini.
Dan itu semakin membuatku penasaran akan misteri di masa depan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar