Terlalu banyak orang yang diam-diam mencintaimu
Aku melihat cinta mereka tulus untukmu
Berada di dekatmu, aku bisa merasakan hangatnya tulus cinta mereka
Mereka adalah keluarga, sahabat, teman, bahkan kenalan baru mu
Aku sempat kikuk untuk mendekatimu
Kamu terlalu sibuk dengan kebahagiaanmu bersama mereka
Sering aku iri melihatmu
Karena dalam hidupku hanya ada 3 wanita yang mencintaiku dengan tulus
Nenek, Oma, dan Mamaku
Aku berharap wanita selanjutnya adalah kamu dan anak-anak kita kelak
Menjadi pendamping hidupmu, mengepalai sebagai pemimpin rumah tangga kecil kita, itu yang ingin aku wujudkan bersamamu
Kamu masih muda, potensimu luar biasa
Aku yang selalu terlena olehmu
Izinkan aku untuk memintamu dari ayah dan ibumu
Izinkan aku untuk menjadi yang pertama dan terakhir semasa hidupmu
Aku mengusahakan semua yang terbaik yang harus aku lakukan untukmu
Untuk kehidupan kita kelak yg lebih baik
Aku sadar hubungan kita bukan soal aku dan kamu, melainkan ada orang-orangku untuk menjadikan aku sebagai aku dan orang-orangmu yg menjadikan kamu sebagai kamu.
Aku bahagia apabila kita dapat meleburkan diri kita semua kedalam satu ikatan keluarga.
Bersabarlah aku akan pulang 😇
Tidak ada komentar:
Posting Komentar