Cerita lalu dan kisah berlanjut
Entah bagaimana cerita itu berlalu dan kisah ini berlanjut!
Semua yang telah terjadi dibelakang masa ini adalah cerita lalu
Pembelajaran hidup nan berharga dari pengalaman yang telah dijalani
Sekarang waktu pun bergulir mengantarkan kita pada kisah berlanjut
Kisahku bukan kisahmu, dan kisahmu bukan kisahku
Seutuhnya kisah saat ini dan kedepannga nanti adalah kisah berlanjut milik masing-masing
Selamat tinggal cerita lalu
Selamat datang kisah berlanjut
Melewatimu dilembar kisah lalu
Akan berlanjut sampai cerita yang baru
Cerita lalu tak harus aku sesali
Bahagiaku pernah memiliki cerita bersamamu
Mengapa sekarang kita harus berjauh-jauhan
Bukankah dulu kita yang tak pernah terpisahkan
Kau diam dan aku sembunyi
Seakan ada sesuatu yang janggal diantara kita
Tak berani bertemu
Takut untuk saling menatap
Tak ingin salah ucap
Hanya ingin semua kembali damai
Caramu itu membuatku tak dapat biasa
Kau acuhkan aku dan aku pun memilih berpaling darimu
Kau tinggalkan aku dan aku semakin menjauh darimu
Ada apa sih sebenarnya?
Aku lelah bila harus terus menghindarimu
Aku coba untuk biasa, seakan tak pernah ada kecanggungan antara kita
Tapi kamu tak bisa bersikap biasa
Sering kali kita dipertemukan dan kita tak peduli satu sama lain
Seakan tak pernah bertemu dan berkenalan sebelumnya
Apa kamu tak lelah untuk terus bersandiwara?
Apa salahku??
Aku harus bagaimana agar kita bisa berdamai seperti sedia kala?
Aku minta maaf apabila ada kata, sikap dan tindakkanku yang tidak berkenan bagimu
Aku juga berterima kasih atas semua perhatian dan kasih sayangmu melebihi cukup itu
Aku hanya ingin kita berdamai, meski tak harus saling berkomunikasi lagi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar