Jumat, 14 Februari 2025

Bukan Dengan Melawan

Bukan dengan melawan
Tapi dengan senyuman
Tak ada yang tak mungkin di dunia ini
Semuanya telah Tuhan atur
Dan Tuhan tahu kemampuanmu

Diam
Bukan berarti kamu yang bersalah
Tapi kamu berpasrah dengan urusan duniamu
Dan ridho atas ketentuan Tuhanmu
Karena kamu percaya semua terjadi karena izin Tuhan

Mereka bilang kamu sabar
Padalah kamu sedang berusaha setenang & sesederhana mungkin melalui semuanya
Kamu selalu percaya setelah kesulitan ada kemudahan

Once sudah waktunya bergerak
Saking cepat dan tak tertebaknya serta nyaris tanpa suara
Kamu lenyap dan tak terhubung lagi dengan semuanya
Boom

Kamu memilih memulai dari 0
Dari awal lagi
Dan merintis kembali
Untuk merefresh semua yang telah terjadi
Menjadikan masa itu sebagai masa lalu
Seperti buku yg sudah tertamatkan dan tersimpan di rak kenangan


Senin, 27 Januari 2025

Ternyata Waktu Itu Aku Jahat Sama Diriku Sendiri

Bukan kamu yang jahat
Tapi aku

Ternyata aku sadar
Akulah yang selama itu jahat dengan diriku sendiri 
Menepis semua situasi dan kondisi yang ada 

Mempertahankan khayalku 
Seolah olah kamu masih bersamaku 
Bermain dengan imajinasi tanpa peduli kamu tak disini 

Segitunya ternyata aku tak bisa menerima kenyataan 
Mungkin orang sudah menganggap ku tak waras
Bisa terus tersenyum meski hati menangis 
Bisa tetap berjalan maju meski kenangan itu berputar dimasa lalu

Terseret aku bersama waktu
Sampai Tuhan buka semua tabir itu
Bukan kamu yang jahat
Aku yang jahat sama diriku sendiri

Mempertahankan kamu dalam ilusiku
Menjaga kamu tetap hidup di hati dan pikiran
Menginformasikan kesemuanya orang tetang kebaikan
Yang luar biasa support aku

Nyatanya Tuhan yang jagain aku
Tuhan yang memeluk ku sangat erat
Tuhan yang menyadarkanku
Aku ada disini karena izinNYA

Aku berharap pada orang yang tak tahu apa harapanku 
Aku menunggu orang yang dia gak tahu kalau dia aku tunggu
Aku jatuh hati sama orang yang tak tahu aku menyukainya 
Gpp

Karena Tuhan maha baik
Tuhan membimbingku selama ini 
Menempuh perjalanan rohani yang indah sekali

Rabu, 01 Januari 2025

Rahasia Takdir

Siapa yang tahu, selain Yang Maha Pencipta
Siapa yang bisa tebak dan siapa yang menyangka
Predikasi hanyalah prediksi
Wajib banget untuk tetap dan selalu percaya Tuhan Sang Maha Perencana dan Semua TakdirNYA adalah baik

Terima kasih Tuhan untuk mengetahui hikmah terkadang gak sabar minta masalah segera terlewati
Ternyata prosesnya itu adalah pembelajaran penuh hikmah

Takdir

Apa Yang Bisa Membuatmu Terus Di Sini

Apa yang bisa membuatmu tetap di sini
Di sisiku
Seperti selama ini

Sebelumnya tak terbayang olehku
Akan ketiadaanmu di hidupku
Membayangkannya pun aku tak mampu

So, aku jujur padamu
Kamu kelemahan terbesarku
Aku tidak biasa tanpamu

Sedetik saja tak melihatmu
Kepalaku pusing bukan main
Hatiku kacau balau

Kudu ada kamu dalam setiapku membuka mata
Bahkan saat mata ini terpejam
Ku sangat menikmati hembusan nafasmu

Selemah itu aku kalau sudah berkaitan denganmu

Mungkin Awan yang cinta pertamamu, 
Awan lumayan berkesan dalam hidupmu,
Awan juga yang bertahta lama di hatimu
Tapi aku yang dari awal bertemu dengamu selalu ada di sampingmu
Menjagamu sepenuh hatiku
Karena kamu adalah aku

Kamu yang paling tahu aku
Kamu yang memahamiku
Kamu yang luar biasa dalam hidupku

Tak akan ku biarkan Awan merebutmu dari sisiku
Meski aku tahu dia bukan tandinganku
Aku akui aku cemburu