Cinta antara kedua manusia itu ada
Aku sedang dalam tahap selalu dibenturkan pada akhir yang tidak ingin aku percaya kalau kenyatan ini benar nyata adanya
Dikala aku percaya
Akan keyakinan terdalamku
Manusia telah diciptakan berpasang-pasangan
Dan aku dalam tahap yang belum juga bertemu pasangan
Pahit kenyataan itu aku coba pahami
Dikala aku percaya
Hidup sendiri itu bukan neraka
Aku tahu pada akhirnya manusia akan menghadapi pertanggung jawabannya masing-masing
Lagi dan lagi aku dibenturkan pada kenyataan kesendirian ini menyiksa juga
Dikala aku percaya
Doa dan usahaku sudah cukup lama
Aku berharap mukjizat itu akan segera datang
Nyatanya semua tetap seperti sedia kala
Tidak ada komentar:
Posting Komentar