Selasa, 10 Desember 2013

Bunda, maaf aku mengecewakanmu

Bunda, mengapa semua terjadi saat kita tidak bersama
Dahulu susah senang kita selalu bersama
Maaf bunda aku tak ada di sana
Bunda, aku benar" rindu saat kita bersama
Maaf bunda, aku membuatmu kecewa
Bunda, apa yang harus ku perbuat
Selama ini aku hanya selalu bergantung padamu..
Selama ini aku belum mampu berdiri di atas kakiku sendiri..

Senin, 09 Desember 2013

Tidak semuanya bisa terlihat

Tidak semuanya yang kamu inginkan bisa terlihat
Tidak semuanya bisa terbaca
Ada bagian hidupku yang tidak bisa kamu jangkau
Karena kamu bukan siapa" ku
Selama ini aku pandai kenutupi semua laraku
Aku tidak ingin orang" tahu aku bersedih
Aku bahagia jika kalian bahagia

Tenang Syfa, sabar ya

Tenang-tenang Syfa, sabar ya!
Bagaimana bisa tenang, perasaan aku sudah juga sudah sabar..
Mana pernah aku ikut campur urusan orang -yang ada aku selalu jadi tempat curhat dan dimintai pendapat.
Maaf bila anda kurang berkenan, tapi aku tidak pernah memaksa..
Selama ini aku hanya mencoba menjadi pendengar yang baik, mencoba memberikan nasehat yang rasional..
Terima kasih sudah mempercayai aku untuk menjadi tempat kalian bercerita.
Terkadang dalam canda sering terselip luka
Tawa yang ringan itu sering juga disisipi duka
Aku tidak pernah lupa, niat baikku selalu membuat kalian bahagia
Jadi bila kalian kecewa dan merasa terluka oleh sikapku
Sekali lagi aku minta maaf
Tidak pernah ada niat melakukan smua ini..

Sabtu, 07 Desember 2013

Mereka dulu teman-temanku

Dunia akan selalu berputar
Manusia tumbuh dengan pintar
Mereka dahulu adalah teman-teman terbaikku
Tidak pernah terbayangkan, mereka bisa maju sepesat ini
Aku turut bahagia sekaligus bangga
Kalian keren, hebat banget
Aku ini apa, hanya bisa memberi kalian nasehat
Mungkin aku banyak cakap
Tapi aku yakin kalian membuktikan apa yang pernah aku katakan
Kalian selalu menjadi teman terindahku

Jumat, 06 Desember 2013

Cinta wanita Indonesia???

Nasib punya temen blasteran indo-europe
Mana berkebangsaan Europe lagi
Namanya Mischel, dia mengerti bahasa Indonesia hanya sj sulit melafalkannya
#kecuali terpaksa

Seterpaksanya aku, saat harus menemaninnya selama di Indonesia
Seru juga sih, aku yg berkebangsaan Indonesia slama 24 tahun ini belum pernah melihat dan berkunjung ke "serambi mekah"
Ya DIA (Daerah Istimewa Aceh), berkat Mischel juga aku bisa mampir ke kota idolaku Padang...
Hmm, randang-dendeng-kripiksingkongbumbubalado-satepadang#semuanya rancak bana (enak sekali) pemandangan Bukit Tinggi-jam gadang-sampe kelok ampek-ampek terasa begitu menduhkan hati..
Habis dari Padang, kita terbang menuju Palembang disambut pempek dan emplang-nya, lalu makan dengan view jembatan merah...
Banyak foto yang aku abadikan saat bersama Mischel...
Hahahhaa,, sampai dikira kami pasangan yang baru menikah...
Lanjut kami ke Bunaken, melihat pemandangan bawah laut nan cantik..
Bermain air di pantai-pantai Lombok..
Kemudian melihat beragam kesenian tradisional di Bali..
Dan destinasi terakhir kami adalah Jogjakarta.
Sebelum kembali ke Jakarta, Mischel banyak bercerita padaku perihal ke kagumannya pada Indonesia..
Biar bagaimana pun juga, dia memiliki darah Indo yg mengalir dalam tubuhnya..
Dia bilang kalau dia sudah lama mencintai Indonesia..
Dia pun membaca banyak buku tentang Indonesia, jauh sebelum kedatangannya ini..
Rasa penasaran dengan tanah kelahiran Ibunyalah yang mengantarkan dia kemari..
Menurutnya, Indonesia dengan beragam suku bangsa dan kebudayaannya sangat menajubkan..
Dia juga bercerita kalau dua pacar terakhirnya adalah wanita Indonesia..
Sekarang dia sedang mencari calon pendamping hidupnya
Dan kalau bisa dia adalah wanita Indonesia


kita sekarang

Aku tidak mudah jatuh hati
Kamu yg pertama memberi warna cinta di hatiku
Dan aku tetap setia dengan perasaan itu
Baru hanya kamu yg mampu menghadirkan chamistry kuat dalam hidupku
Setiap jengkal kenangan ruang dan waktu kita teringat jelas olehku
Walaupun aku dan kamu tidak lagi sama
Tapi setidaknya pernah ada rasa yang sama singgah di sini

Kalau pun kini kamu lihat aku tak lagi sendiri
Ini bukan karena kuasaku
Jujur aku bahagia dan bersyukur dengan kehidupanku kini
Sama bahagianya saat Tuhan menghadirkanmu dalam hidupku
Tidak ada yang bisa di sama-samakan dan dibeda-bedakan
Kamu adalah masa laluku
Sedangkan dia adalah masa depanku

Aku berterima kasih atas kehadiranmu dahulu
Aku juga minta maaf atas sikapku selama ini

Kamis, 05 Desember 2013

Saat kau menangis

Saat kau menangis

Untuk pertama kalinya aku melihatmu menangis
Menangis dalam diam
 hanya ada setetes air mata yg jatuh dari sudut matamu
Di saat itu pula aku merasa bersalah
Bersalah telah membuatmu rapuh
Bahkan untk menangis pun, kamu menahanny

Saat kamu menangis
Aku tak tau seberapa berat bebanmu
Saat kau menangis
Kamu seperti tdk membutuhkan org lain
Saat kamu menangis
Apa yg bs aku lakukan, agar kamu merasa tenang

Setelah menangis
Kamu bilang kamu baik2 sj
kamu pastikan smua bkn krn aku
Kenapa kamu selalu membelaku
Knp kamu tidak menegurku untk tdk menyakiti hatimu
Sekali lagi aku merasa bersalah

Tidakkah kamu merasa ini sdh keterlaluan???
Mereka melihatku seperti aktor jahat
Mereka semua iba melihatmu
Mereka tidak mengerti apa yg terjadi sblm hari ini

Bagaimana pun juga kita pernah bersama
Apapun yang terjadi diantara kita dahulu sudah terbingkai indah dalam bingkai kenangan
Jadi saat ini, seharusnya aku dan kamu tidak lagi saling terpaut

Tidak patut rasanya, kalau salah satu diantara kita masih menyimpan duka dan merasa terkhianati oleh masa lalu

Bukankah kita sudah menjadi pribadi yg dewasa dab bijaksana sekarang
Bukankah kita hanya sekedar berteman
Tidak ada yang perlu dibahas tetang masa yang sudah terlewati
Semua yg telah terjadi, biarkanlah terjadi

Sekeras apapun mereka mencoba mencari tau, tetap saja mereka tidak akan mengerti bahwa rasa ini telah lama pergi
Bahwa cerita kita sudah lama mati

Aku dan kamu sekarang hanyalah teman baik

Bermanfaat itu nikmat

Hari ini, aku kembali merasakan hidup
Hidup yang bermanfaat bagi orang lain
Ternyata masih banyak orang di luar sana yang membutuhkan pertolonganku
Ini bukan sekedar harta, hanya perlu sedikit kepekaan
Luangkan sedikit waktumu untuk sedikit lebih perhatian
Perhatikan sekitarmu, alangkah banyaknya peluang kebaikan yg bs dgn mudah kamu lakukan
Sedikit pertolonganmu berarti banyak bagi mereka
Ketulusan hatimu akan selalu membekas di hati kecilnya
KETIKA KEHADIRANMU MEMBERI AKSI NYATA NAN BERMANFAAT BAGI ORANG LAIN, nikmatnya tidak bisa terbayarkan hanya dengan setumpuk uang

Bukannya uang tidak bermanfaat, kekuatan diri sendiri jauh lebih nikmat.

Selasa, 03 Desember 2013

Melewatkanmu 1

Siang itu matahari masih bersinar dengan teriknya, padahal jam sudah menunjukkan jam 2 siang.
Jam pulang sekolah yang semestinya masih 1 jam lagi, tiba" berdering dengan sangat cetar membahana..
Ternyata ada yayasan mendadak...
Teman-teman pun bergegas merapihkan perabotan sekolah dan menyusun siasat untuk menggunakan kesempatan ini....
Sebagian mereka merayuku untuk bergabung bersama mereka main ke mall terdekat, aku menolaknya.....

Hari ini rasanya aku butuh tidur siang, tubuhku terlalu lelah untuk jalan".
Aku pun bergegas pulang, namun sesorang teman alumni SMPku datang..
"Dhil, ayo kita ke SMP hari ini ada pensi lho. Kabarnya banyak alumni yg dateng"...
"Duh, maaf bgt Nit. Aku capek banget pengen pulang trus bobo si....."
Tanpa ampun Nita langsung menyeretku masuk ke dalam mobilnya.

SMPku masih ya seperti dulu #bangunannya
Gaduh sekali suasana di dekat panggung pensi.
Beberapa siswa terlihat sedang nge-band..
Setelah bertemu beberapa teman zaman SMP, aku mengajak Nita untuk pamit pulang.
Usai berpamitan, seorang senior perempuan memanggilku.
"Dhil, sini. Aku mau ngenalin kamu sama seseorang."
"Ar, sini. Liat nih sekarang, Dhila udah jadi cewek SMA."

Hatiku begitu berisik, sampai otakku tak bisa berfikir -setelah melihat kak Ardi.
Dia g berubah selalu tampak cool dan akan selalu cool #mungkin
Senyumya yang menawan terasa masih sangat menyengat jantungku.
Sekejap tubuhku terasa kaku...
Yg terlintas dlam benakku hanyalah menghindar.....

Aku pun lgsg masuk ke mobil Nita dan menyuruhnya untuk segera mengantarku pulang.
Aku melihat Kak Ardi dan Mbak Sovie mencoba mengikuti prjalanan kami..
Aku minta dturunkan dgang dekat rumahku dan langsung bergegas masuk ke gang tikus yg ujungx langsg rumahku...
Panas, gerah dan aku merasa semakin lelah....
Aku lihat mereka brtanya kepada warga dmn rumahku.....
Dan aku amati mereka menuju arah yang betul itu adalah rumahku.

Rumahku jam segini masih sepi tidak berpenghuni, pintunya pun selalu terkunci.
Aku rasa mereka sudah bahagia, kenapa masih mencariku..
Dimana simpati mereka untukku!
Aku menyusup masuk krumah tetanggaku...
Aku bilang kalo aku lg dkejar" org g dkenal...
Tak lama, bel rumah mereka bernyanyi.
Aku semakin dag, dig, dug
Salah apa aku sama mereka.

Saat daun pintu dibuka, nampak jelas kehadiran mereka berdua idolaku waktu SMP.
"Permisih, maaf mengganggu bu. Benar disebelah rumah Ardhila Putri?"
Aduh, kepalaku pusing tujyh keliling rasanya gak sanggup lagi berdiri sembumyi di sini..
Seberapa kuat pun aku mencoba, keringat dinginku tak bisa berbohong.

Seketika aku ambruk di lantai
Aku jatuh pingsan di saat tidak tepat
Sadar-sadar aku sudah ada dipangkuan Kak Ardi.

aku masih belum sanggup

Aku masih belum sanggup untk berjumpa lg denganmu
Perpisahan kita dahulu terlalu melukaiku
Mungkin ini adalah yang terbaik
Karena jika kita bersama, kita akan muna
Kita terlalu pengecut mengungkapkan segala rasa
Padahal kita jelas saling mencinta
Tidur pun aku tak pulas
Hatiku selalu brdebar bila bertemu dgnmu
Sekali pun itu hanya di dalam mimpi
Seperti saat ini

Minggu, 01 Desember 2013

Benar adanya, aku sudah terbiasa tanpamu
Tapi bukan berarti aku bisa benar-benar tanpamu
Aku bukan anak kecil yang manja lagi
Aku juga sudah tidak penakut lagi
Aku kini hidup lebih mandiri
Smua berkat ajaranmu
Terima kasih

kenangan yg sama

Aku juga punya hak atas kenangan yang sama denganmu
Kewajibanku adalah melindungimu
Melindungi nama besar keluargamu
Toh apa salahnya kalau dulu kita pernah brsama?
Apa kamu malu pernah bertekuk lutut dhadapanku?
Hakku adalah menceritakan bagianku, kalau dalam sejarah hidupku aku pernah mengenalmu..

Datanglah, bawa berita baik untukku

Aku kagum bukan kepalang padamu my prince
Dari dulu sampai sekarang rasa itu tidak bisa hilang
Sudah berkali-kali aku belajar melupakannya
Tambah berkali-kali jg kenangan kita tumbuh semakum kuat
Meskipun aku berbohong kpdmu
Kau tetap meyakini kata-kataku
Itulah yg membuatku tak bs lebih lama menyakitimu
Meskipun kamu tetap percaya aku
Tak sedikit pun aku lihat usahamu mencari aku
Padahal kamu tau, aku tetap dstarting point
Datanglah temu aku dan bawalah kabar baik untuk ku

saat seseorang bertanya

Suatu hari ada seseorang yang dekat dengan ku bertanya "seperti apa tipe suami idamanmu?"
Gak pernah tetbesit sebelumnya hingga aku kepikiran dan menentukan beberapa kreteria
Tapi setelah aku fikir ulang, kreteria dambaanku trlalu perfect
Dan aku g yakin semuanya itu ada padamu
Selama ia beriman Islam, bertakwa kpd ALLAH SWT, dan mau terus blajar menjadi lebih baik (dia sdh termasuk)

Katanya Cinta Indonesia

Katanya cinta Indonesia, tapi kok gak pulang-pulang...
Untung deh, kamu masih kangen sama tanah kelahiran
Dari pada g ada lagi yg kamu kangenin
Coba aku bs kelilingin negara2 ddnunia ini kayak kamu
Aku pasti seneng banget bs ketemu banyak org
G masalah jg sih, kalo aku cuma bs kliling Indonesia
Ini kan tugas aku, beda g kaya kamu
Aku bangga kok sama tugasku
Aku bangga jg sama tugasmu
G tau gmn bagi mu??

bersyukur

Aku melihat kebahagiaan dan harapan
Mereka terlihat penuh suka cita menyambut bulan terakhir dlm tahun
Desember menjadi bulan renungan
Sbg titik tolak yg ampuh untuk menyemai keinginan
Biarkan aku membuatnya lbih sederhana dan mudah untk dserap
Sesederhana pintaku dan semudah aku merasakan bahagia
Kunciku hanya 1 yaitu bersyukur

Bersyukur aku dapat lahir dan hidup di dunia ini
Bersyukur aku berjumpa dgn org2 dlm hdpku
Bersyukur aku dapat membuat kalian merasa bahagia

Jumat, 04 Oktober 2013

aku kehilangan mu

aku kehilangan mu untuk waktu yang tak pernah terjadwalkan
aku kehilangan mu tepat di hari kebahagiaanku
aku kehilangan mu tanpa ada yang tahu kemana pergi mu
aku kehilangan mu dalam malam gelap nan kelabu
aku kehilangan mu dalam dinginnya angin malam sabtu
aku kehilangan mu dalam penantian panjang yang selalu membelenggu
aku kehilangan mu dalam jalan yang berliku
aku kehilangan mu

Aku masih bermimpi

Gemetarku tak juga pergi
seakan aku masih bermimpi
semalam waktu begitu semi
gugur sudah semua lara ini

Apa aku masih bermipi
datang dan memeluk erat kalian semalam?
aku sayang kalian
sayang bukan kepalang
dan aku turut berbahagia

aku adalah aku
dan tak akan menjadi kamu atau pun dia
biar semua rasa yang pernah ada antara kita lenyap sampai di sini

Luluh aku tak mampu bergeming
semua penantian panjang dari jalan berliku
cukup berhenti sampai di sini

rasanya masih belum percaya
seolah semua hanya mimpi
tapi mengapa semuanya terlihat begitu nyata

"aku masih bermimpi" dalam kenyataan

Kenyataannya, kini kamu bersading dengannya teman baikku

hari ini teman baikku akan menikah
ia akan menikah dengan Awanku
Awanku akan bersanding dengan teman baikku
meraka adalah hal terindah dan terbaik dalam hidupku
dan aku turut berbahagia atas mereka

Ku beranikan diri memasuki sebuah Hall besar nan mewah
Hall tempat resepsi pernikahan mereka
Suasana di dalam sungguh membuatku iri
ingin merasakan kebahagiaan yang sama

Tibalah saatnya aku memberi ucapan selamat kepada mereka
Jantungku berdegup kencang
tanganku terlalu gemetar
dan wajahku memucat seketika
di sertai keluarnya keringat
aku tak ingin terlihat gugup dan canggung
karena ini adalah nyata
kenyataan terindah dan terbaik untuk semua

Ku peluk erat temanku, seraya mengungkapkan kebahagiaanku atas kebahagiaanya
ia juga membalas peluk ku dan mengucapkan betapa bahagiaanya bersanding dengan Awan
Semakin sulit rasannya aku bernafas, entah karena eratnya pelukan atau yang lainnya
Lalu Awan memenukku tak kalah eratnya
ku jatuhkan semua rasaku dalam pelukan itu
aku pasrah Tuhan, aku pasrah pada kehendakMu

Dalam diamku, Awan membisikan bahwa semua ini tidak yang seperti aku pikirkan
Apa maksudmu Awan??
sudah biarkanlah yang berlalu
kenyataannya, kini kamu bersanding dengan teman baikku :)

Masih mengharapkanmu

Dear Syfa:
aku masih mengharapkanmu
berharap dapat bersamamu
berbagi suka dan duka
berjalan menelusuri lorong kehidupan
bernafaskan keinginan yang padu
berpandangan tentang indahnya dunia
bersatu menatap masa depan kita yang maju

aku harap ini bukan sebuah keinginan
aku berdo'a tuk dapat merangkainya kembali
serpihan hatimu yang dulu utuh milikku
telah hancur karena keegoisan kita
maafkan aku, Syfa



Tolong, bantu jaga perasaan kami

Aku dan dia sama-sama perempuan
kita selalu mengandalkan perasaan
Bukan salah dia, bila membenciku
Kamu sebaiknya tidak membelaku
sekali pun aku benar di matamu

Kisah aku dan kamu hanya ada di masa lalu
Sekarang, dia adalah hidupmu
Jaga perasaanya
jangan memakai logikamu

ada banyak perasaan yang tidak masuk dalam logika
dan ada banyak logika yang tidak berperasaan

tolong, bantu jaga perasaan kami
setelah kami terima logika mu

Jangan menyesali kisah lalu
Hiduplah untuk masa depan yang maju
dari pelajaran berharga di masa lalu

Karena perasaanku sudah tidak lagi menerimamu
walaupun logikamu berfikir aku sudah memaklumi semua
perasaanya juga tidak terima, jika logikamu terus bergini


Sabtu, 28 September 2013

Kabar Angin Pagi itu

Sontak aku terbangun dari tidur lelapku
aku bermimpi bertemu kamu
ternyata seorang sahabat menyadarkanku
aku mengigau memanggil namamu
Jujur, detik itu aku hampir mati karena merindukanmu Awan

Setelah aku tersadar dan bangun menghadapi kenyataan
tidak aku temukan dirimu di sisi ku
aku terima sebuah surat udangan
kabar akan ada seorang teman yang menikah
aduhai, senang rasanya membayangkan kebahagian mereka

Tapi tertulis sebuah nama yang aku hafal betul
Sepertinya aku mengenal si mempelai pria temanku ini
Awan Putra Kencana itu kan namamu
berfikir aku sejuta kali
benarkah ini Awan yang aku rindukan???

Awan
sejuta tanyaku tak pernah ada jawabnya
sekarang sebuah undangan mampu menjawab semuanya
aku mengerti tidak ada yang pasti di dunia ini
pasti kamu bukan tertakdir untuk ku

Jumat, 27 September 2013

Syfa, aku merindumu

Syfa, apa kamu melihat bintang malam ini
Lihat cahayanya tak seberapa terang, tapi tetap cantik
Syfa, apa kamu merasakan hembusan angin malam ini
Rasakan kesejukkannya seperti aku yang merindukanmu

Syfa, karena aku adalah Awan
Aku harap kamu bersabar, sebentar saja
Meski aku tau, menunggu itu sangat  membosankan
Aku pinta untuk kali ini, beri aku kesempatan memenuhi janjiku

Syfa, kasih aku sedikit waktu
untuk membuat kisah kita menjadi nyata
Kita akan bersatu dalam kebersamaan
itu janjiku

Kamis, 26 September 2013

Aku Tak Apa

Jangan tanya aku kenapa
Jangan tanya aku bagaimana
dan jangan juga kamu tanya aku sekarang dengan siapa
aku tak apa

Berjumpa lagi dengan mu pernah menjadi pintaku
Sekarang bukanlah waktu yang tepat berbicaara tentang kita

Sungguh aku baik-baik saja
Setelah kamu tinggalkan aku begitu saja
Sungguh aku mengerti
mengapa kamu pergi tanpa cerita
Sungguh aku tak apa
Sesudah melewati rentetan waktu yang panjang ini seorang diri
aku sungguh memahami
tidak pernah ada kesepakatan antara kita sebelum ini

aku tak apa
aku terbiasa seperti ini
kenapa kamu jadi mengkhawatirkan aku


Rabu, 25 September 2013

Bawalah aku pergi

Jemput aku awal tahun depan
ayo kita mulai membangun cinta
cinta yang pernah tumbuh dan berkembang di hati kita
cinta yang pernah padam karena kebekuan hati
cinta yang akan tumbuh lagi menjadi cinta yang baru

Bawalah aku pergi bersama mu
aku tak betah sendiri di sini
mari kita tinggalkan tempat ini
ayo kita mengawali semuanya dari pertama

Aku ingin kita bersatu
saling berpegangan tangan dan bahu-membahu
aku ingin pergi jauh bersamamu
aku ingin melihat dunia yang baru
tak peduli apa kata mereka di sini

Seperti yang kamu tahu
aku bosan di sini
kamu itu tujuanku dari awal
so, bawalah aku pergi bersamamu
jauh tinggi dan indah di sana :)

NB: dan ternyata aku masih bisa menerima mu -luvu

Selasa, 24 September 2013

Tak Tau Arah

seakan aku sudah tak punya kendali

Entah kemana angin akan menerbangkan kisahku
ku biarkan air kehidupan ini mengalir menuju arah yang ia mau

karena kalian terlalu dalam ikut campur di hari-hariku

Seharusnya kalian memberiku kail, bukan ikan seperti ini
Sebaiknya kalian biarkan aku hidup di alam bebas, bukan dalam sangkar
Semestinya kalian mendukungku untuk hidup mandiri, bukan terus menjadi anak kecil

Kalian membuatku semakin bimbang
Banyak pertmbangan yang harus aku pikirkan, tanpa solusi
Selama ini aku pakai caraku sendiri
dan kalian merasa tidak dihargai

Beranjak pergi dari mu

Tiga tahun yang lalu aku datang ke kota ini
semuanya masih terlihat kikuk termakan sepi
sepi karena ditinggal pergi orang-orang tercinta

Seiring dengan berjalannya waktu
kini semua sudah jauh berubah
seperti aku tiada

Menjelang berakhirnya perjanjian kita
aku ucapkan terima kasih banyak atas kesempatan, kepercayaan dan amanah yang diberikan
serta tak luput aku ucapkan permohonan maaf untuk segala kelemahanku sebagai manusia
Aku berhutang budi pada kalian

Sekarang setidaknya aku bisa lebih tenang melepaskan kalian
Aku berterima kasih atas kebaikan yang tak akan pernah terbalaskan
Sudah aku lunasi janjiku, tapi maaf bila tak sesempurna yg kalian harapkan
Aku memang bukan kebanggan kalian dan sejak awal aku tahu itu

Bisa berjalan sejauh ini, dijalan yang tidak pernah aku fikirkan
awalnya terasa sedikit sulit
rasa yang sama juga aku rasakan untuk mengakhirinya

Selama ini aku hanya pasrah pada Tuhan
karena aku percaya Kebesaran-Nya, Kebaikkan-Nya, Kasih Sayang-Nya, dan takdir-Nya :)

Teringat kamu Kak A


Tuhan, mengapa bayangnya tetap menghantui hari-hariku
Tuhan, aku sudah ikhlaskan kepergiannya
Walaupun aku tak tahu pasti, dia benar-benar pergi dari kehidupan ini atau tidak
yang aku tahu, ia telah lama menghilang dan lenyap dari pandanganku
Tuhan, bagaimana ini rasa rinduku tumbuh kembali
Lagi-lagi aku mendambakan kehadirannya
Tuhan, buatlah aku tak berdaya mengingatnya
Bila Engkau tidak menakdirkan aku dan dia bersama

Rasaku sedikit tersiksa,
aku sulit move on
bagaimana bisa aku buka hatiku
bila semua tentangmu masih memenuhi setiap relung ini
Usiaku sudah tak lagi belia
dan aku tak ingin terjerat dalam cinta masa remaja

Jumat, 20 September 2013

Rasa yang Tertahan

Kamu sangat mengagumkan
Kamu berbeda dari yang lain
dan kamu membuat hatiku merasakan lebih
aku jatuh cinta untuk pertama kalinya
kamu yang memberiku angin segar ini
tapi semua itu aku nikmati dalam diri
ternyata aku jatuh cinta sendiri
ku merasakan semuanya hanya dalam hati
bagaimana ini aku tak berani mengungkapkannya?
aku tak ingin masa indah ini berubah menjadi kikuk
tak apalah biar rasa ini ku simpan baik-baik
aku bahagia merasakan keindahannya
aku bahagia kita bersama-sama seperti ini

Selasa, 17 September 2013

Mulai bisa mengikuti


Mulai bisa mengikuti
tadinya lembah ini aku fikir tidak berfungsi,
ternyata ada banyak kehidupan di dalamnya
saat aku tenggelam di kedalaman lembah
aku fikir, aku sudah mati
tapi untung aku masih diberi kehidupan
Kehidupan di tempat asing seperti ini
Harus aku mulai dari mana??
Ku coba bangkit untuk melihat keadaan sekitar
Perlu waktu yang banyak, dan tak sia-sia
semakin hari aku semakin mengerti
bagaimana arus angin ini datang
dan bagaimana sebaiknya aku bersikap
memang terlihat sedikit monoton
sering kali aku mengikuti arus
Tak jarang juga aku melawan arus kuat itu
meski sedikit sakit menerjang tubuhku
Aku mengerti semua memang harus terjadi
Terima kasih TUHAN
atas setiap petunjuk dan nasib baikMu :)

dalam kesederhanaan, aku bahagia

terima kasih, kalian begitu menakjubkan
bagiku kalian separuh nafas ini
maaf aku begitu membosankan, egois dan tak ramah
maafkan aku yang dulu begitu sombong dihadapan kalian
rasa sayangku tulus untu kalian
semudah dan sesederhana pemikiran kita di masa lalu
semudah kalian menghiburku
membuatku tertawa riang dan melepas sejenak setiap rasa yang mmbuatku khawatir
sesederhana kata-kata yang kalian ucapkan untuk memotivasiku
thanks
my dearestfriend :)

aku

aku tak lagi memaksakan diri untk dapat bertemu dengan mu
aku tak lagi berusaha mencari mu
aku tak lagi peduli sedang apa dirimu
aku tak lagi berharap dapat bersatu dengan mu
kini aku biarkan semuanya silih berganti
sekarang aku hidup untuk masa depanku
sebuah masa yang belum pernah aku lalui
aku bersyukur Tuhan dapat hidup sampai saat ini :)

Jumat, 13 September 2013

Lelah rasanya

Lelah rasanya aku harus menghadapi roda kehidupan ini
Roda yang tak pernah berhenti bergulir, mengantarkanku bertemu pada tawa dan duka yang silih berganti
Kehidupan pribadi, cinta, keluarga, saudara, teman, sahabat dan kehidupan orang lain terus menghantuiku



Selasa, 10 September 2013

5 tahun yang lalu

Entah bagaimana kronologisnya, tragedi itu bisa terjadi
5 tahun yang lalu :
10 September 2008 tepat jam 10.00am
sebuah tragedi kecelakaan menimpa mu
dan merenggut nyamamu di waktu fajar esok harinya
Satu harapanku, Semoga bahagia bersamaNya
Tuhan aku titip kakak tercintaku padaMu
Kak ada pelajaran terindah yang bisa aku petik dari masa lalu mu
aku bangga mempunyai kakak seperti mu :)
kak we alwayslove n miss u forever

Rabu, 28 Agustus 2013

Kamu bilang, aku berubah

Ya aku berubah
aku ingin jauh lebih baik terus ke depannya
Perubahan ini khusus aku tujukan untuk diriku sendiri
Aku -SYFA yang sekarang
yang hadir untuk membuat semua orang ceria :)

Selasa, 20 Agustus 2013

Turut Berbahagia

Betapa bahagianya aku
saat kau kembali padanya dan
melihatmu berbahagia bersamanya
mungkin ini yang selama ini kamu inginkan
Maaf aku tak dapat membuatmu bahagia
Baiklah, aku harus menepi
berjanjilah, kamu akan terus bahagia bersamanya :)

KESADARAN

240206
Di tepi jurang pemisah ini
aku tak tau harus bagaimana
agar terhapus semua penyesalan dan kesalahanku

Aku pun berdiri tegak di hadapanmu
mencoba menatap jauh ke dalam bola matamu
dari sanalah aku baru sadar, kalau selama ini :
"kamu terbebani dengan kehadiran ku di kehidupan mu"
Tapi aku juga melihat ada sebuah celah kosong yang hampa

Maafkan aku dan tolong jangan lakukan ini 
SA

Menunggu pun tanpa satu kepastian

Betapa hebatnya aku??
sabar menanti ketidak pastian
Betapa kokohnya aku,
melewati waktu yang terlalu panjang dan berliku
Betapa senangnya aku : menikmati indahnya menunggu
i'm waiting for u n always awaiting your presence

Mereka mengira aku sudah tidak waras lagi,,
dan selalu bertanya sampai kapan aku akan menunggu ??
Mereka berfikir aku naif,,
karena kesabaranku ada dalam batas tidak wajar dan mustahil aku tidak tertarik dengan yang lain

Terserah mereka mau berucap seperti apa
aku yakin TUHAN lebih mengerti aku :)

Selasa, 06 Agustus 2013

Melewati Syfa #3

Reuni dimulai dari jam 2 siang sampai jam 7 malam
Sedari tadi aku menunggu Syfa datang
tapi waktu sudah menunjuk pukul 6 sore
Syfa belum juga terlihat
Apa Syfa tidak datang ?

Seorang perempuan seusiaku sambil menggendong anaknya memanggil namaku,
katanya dia Hanna temannya Syfa
Dia inget wajahku karena dari zaman SMP dulu, mereka sering memperhatikan aku
Hanna bertanya soal Syfa ke aku
bagaimana aku bisa jawab??
Syfa pergi dari hidupku tanpa sebab
Email, YM dan Skype sarana komunikasi kita diputus Syfa

Aku juga kehilangan Syfa, han..
Kamu tahu Syfa dimana??
Menurut Hanna, Syfa sedang mengerjakan proyek di Lombok
Hanna : "aku denger, kalian LDRan ya 6 tahun belakangan ini?"
"aku pikir Syfa jomblo sejati, sampe pernah aku jodohin"
"tapi dia gak pernah respon, aku takut dia mati rasa"
"dari sahabatnya Syfa, aku tau alasannya. Dan semua itu benarkan? Hubungan kalian baik2 saja kan?"
aku hanya mengangguk ringan

Dibantu Hanna dan dua sahabat Syfa serta seorang teman baikku
kami melacak keberadaan Syfa
Setelah aku tahu dengan pasti perusahaan dan tempat Syfa bekerja
aku langsung bergegas menujunya

Benar saja, dari kejauhan aku bisa melihat sosok nyata Syfa
Dia benar-benar tumbuh menjadi wanita dewasa
Melihat apa yang dia kerjakan sepertinya ia sibuk sekali
Dari jam 12 sampai jam 2 siang aku mengamatinya
dia tidak juga beranjak makan siang
Sedangkan rekan kerjanya silih bergantian untuk beristirahat

Aku coba untuk menghampirinya dengan membawa 2 kotak nasi dan 2 kaleng minuman dingin
Gugup rasanya, kami biasa bertemu lewat dunia maya, sekarang kita di alam nyata
jarak kami tidak begitu jauh, aku sudah tak sabar menghampiri Syfa
seorang pria lebih tua dariku lebih dulu sampai kedekat Syfa
mereka terlihat akrab berbicang bersama seperi itu

Syfa, aku yakin di hatimu hanya ada aku :)

Sabtu, 27 Juli 2013

Melewati Syfa #2

Syfa, aku coba untuk melawatimu
terserah apa mau mu, aku akan tetap pada pendirianku
aku biarkan kamu melakukan apa yang kamu inginkan
karena aku yakin, aku mengenalmu dengan baik
meskipun perih rasanya
saat aku tahu, kamu biasa aja ada dan tanpa aku

Aku akan mewujudkan semua mimpi dan keinginanku
dan akhirnya tahun ini, pendidikan S2 ku selesai
setelah gelaar double degree aku raih berkat dukungan Syfa
Pekerjaanku di kantor papa juga berjalan dengan baik
sekarang waktunya aku meminta cuti tinggal di negeri orang

Kedua orangtuaku mengizinkan, aku pergi kembali
dan berlibur di tanah kelahiranku
Indonesia

Banyak negeri telah aku jalani
tapi hanya negeriku ini yang selalu ada di hati

Setibanya di Jakarta, aku tapak tilas sejenak ketempat-tempat bersejarah untukku
sebelum akhirnya aku tiba d rumah oma

Teman-teman SD dan SMP ku mengetahui kedatanganku
tidak ku sangka mereka masih mengingatku
kami bercerita banyak hal yang telah terjadi selama ini
dan cerita Syfa aku skip di dalam hati saja

Teman SMPku bilang, minggu depan waktunya reuni akbar beberapa angkatan
dan itu termaksud angkatannya Syfa
Masalahnya Syfa datang gak ya??
aku penasaran ingin melihat langsung kondisi Syfa
apakah dia masih hidup dengan tenang

Beberapa hari ke depan aku akan berlibur ke Kepulauan Seribu
Lama sudah tidak menyatu dengan air laut
semua yang terbaik, hanya itu yang memenuhi otak ku

Kalau kamu memang takdirku, kita akan bertemu di reuni itu
dan kali ini tidak akan aku biarkan semua berakhir
yang ada kita akan memulai awal lembaran baru

Syfa hati ini sangat melekat dirimu :)

Melewati Syfa #1

Suatu senja aku sangat bersemangat membuka e-mail dari laptop kesayanganku
Aku tak sabar melihat kotak masuk pesan dari Syfa
sudah 3 bulan ini, aku lost contact dengannya
mungkin Syfa ingin memberiku surprise di hari ulang tahunku

Ku mulai berselancar di dunia maya
ada 1 pesan masuk dari Syfa
benarkan Syfa tidak lupa hari ini
hehehhehe

Ucapan selamat ulang tahun pun terlontar di awal pesan
kemudian Syfa meminta maaf telah mengabaikan pesanku selama 3 bulan ini
dan sepertinya pesan kali ini sangat panjang..
masih ada terusannya lagi,

Syfa, aku bayangin kamu datang
dan bicara langsung kepadaku
menceritakan aktivitasmu selama ini
aku sangat merindukanmu

Paragraf selanjutnya, Syfa juga meminta maaf
Dia meminta aku mengingat kembali
awal pertemuan kita dan meminta sekarang juga hubungan ini diakhiri dengan cara baik - baik

Aku tak yakin Syfa mengirim pesan ini
apa maksudnya??
tidak ada komuniasi 3 bulan, kemudian dia minta putus

Aku tidak bisa terima,
aku katakan kepada Syfa; kalo aku tidak mengerti dengan apa yang dia maksud dengan kata diakhiri?
hanya itu balasasn pesan yang bisa aku kirim

Berfikir aku semalaman suntuk,
apa salah ku?
benar-benar aku intropeksi diri
Syfa tidak habis fikir bisa terlintas benakmu untuk mengakhiri semua ini

Apa karena jarak kita yang terbentang luas diantara samudera dan benua?
apa karena waktu yang sulit mempertemukan kita?
atau karena kamu lelah, bosan denganku??
Pasti bukan karena itu semua kan?
aku kenal kamu,,

Selama ini kita bertahan membangun hubungan jarak jauh
tanpa ada waktu untuk bertatap muka secara langsung
tanpa rasa curiga di hati satu sama lainnya
kita saling peduli dan berbagi semangat untuk merefreshkan kembali isi otak

Kenangan bersamamu terlalu indah untuk sekedar diingat Syfa
bahkan rinduku ini tak bertepi untuk segera melihatmu
Namun apa-apan ini??

Syfa membalas pesanku,
dia menulis ulang keingiinannya dengan format yang baku
dalam bahasa Indonesia, Ingris dan Jerman

kamu tau Syfa hati ini teriris-iris melihatnya
air mataku sampai tak bisa keluar saking ini begitu pedih
sekian lama aku mengenalmu
ini akhirnya

kamu meminta untuk kita tidak saling kontak lagi
tidak saling menjalin hubungan lagi
tidak saling ketergantungan satu sama lainnya
kamu ingin semua yang terbaik segera terwujud untukku
kamu ingin melepaskan semua tentangku begitu saja

aku masih mengajukan rasa keberatanku
kamu melakukan ini sesuka hatimu saja
Baiklah, semoga semua yg terbaik segera tercipta untukku
dan juga kamu Syfa

Minggu, 14 Juli 2013

Ada 2 Option yang seimbang

Syfa hanya ingin jadi anak sholehah, berbakti kepada orang tuanya dan bermanfaat dalam hidupnya.
Syfa juga berharap Awan tertakdir untukknya.

Suatu hari Bunda Syfa menyampaikan dua pilihan perjodohan,
Pertama datang dari teman masa kanak-kanaknya Syfa namanya Fadli, sewaktu SD dia anak yang pandai selalu menjadi juara kelas, setelah masuk SMP Favorit Fadli sedikit berubah mengikuti gaya anak band, di SMA Fadli terkenal karena ketidak disiplinannya, bahkan ia sempat rehat 1 tahun dan baru di tahun berikutnya melanjutkan kuliah di Fakultas Hukum sebuah Universitas Swasta. Tamat kuliah ia masuk pendidikan satuan pengayom masyarakat. Dan aku kenal baik dengannya, walaupun dia tidak berusaha mengenalku hehhehehe *ada cerita dibalik perpisahan kita dahulu
Yang kedua adalah anak dari sahabat kecil bunda, tante Dessy. Ternyata anaknya satu kampus dengan ku. Satu fakultas juga sama Fadli tapi dia di Universitas Negeri di suatu kota. Namanya Rendra :) Gak kaya Faadli yang easy going dan gampang membuat orang ketawa melihat tingkahnya. Rendra, cendrung kaku dan sulit ditebak apa maunya. Mungkin karena aku hanya sebulan mengenalnya hahahha. Kami satu organisasi dan pernah satu acara. Selesai kuliah, Rendra melajutkan pendidikan angkatan laut. Dan aku masih penasaran dengannya hohohoho

Tuhan, bunda memintaku untuk berkenalan dan menghabiskan waktu bersama mereka secara bergantian.
Minngu pertama Fadli dan keluarganya datang ke rumahku. Bermaksud mengajakku ikut serta pergi Villa Keluarga mereka di kawasan Bogor. Aku dan Fadli pun sepertinya sudah illfeel ketemu lagi, apalagi acara beginian. Kalau bukan karena kebaikan hati mamanya mana mau aku jalan-jalan bareng Fadli :p Teman kecilku yang sudah tumbuh menjadi pria dewasa dan melupakan aku *nice
Minggu kedua aku pergi ke bandara menjemput tante Dessy dan mengantarnya ke Asrama Rendra. Seperti yang ku duga, Rendra tidak lagi mengenalku. Perasaan baru satu setengah tahun kemarin :D

Mereka berdua baik-baik aja di mataku, orang tuanya juga gak masalah. Yang jadi masalahku, boleh gak bunda kalo Syfa milih Awan.....
Awan itu Syfa banget lho bunda,
Awan selalu mendukung Syfa dari jauh,
Awan gak pernah g kasih kabar Syfa..
Tapi emang satu sih, bun. Orang tuanya Awan gak kenal Syfa, mungkin belum.
Intinya Syfa milih Awan :)


Selasa, 25 Juni 2013

Biarkan akau yang menghilang,,

Kali ini biarkan aku menghilang dari orbit kehidupanmu,
biarkan aku beristirahat menjadi diriku sendiri,
aku senang bersamamu tapi bukan bersama rutinitasmu yang padat.
Kamu hidup penuh kemewahan, kesenangan dunia, dan aturan yang baku
Sedangkan aku lebih menyukai dunia yang sebaliknya
Dunia yang dinamis masih dalam pakem-pakem yang sewajarnya
Bagaimana aku bisa menikmati hari bila terus bersamamu?
bagimu setiap detik  itu adalah berharga untuk melakukan transaksi bisnis
Bagiku setiap detik adalah ladang kita untuk beramal berbuat baik dimuka bumi ini
Hidup denganmu bukan tujuanku
Tujuanku adalah beribadah menuju indah surga Tuhan bersama orang-orang yang aku sayang dan cinta :)
Karena menurutku hidup ini sederhana seperti itu, jadi bukan masalah apabila salah satu orang itu bukan kamu
Walaupun masih terbesit harapan seseorang itu adalah kamu.
Jadi, biarkan aku yang menghilang dan tetaplah pada keteguhan hatimu

Tiger Melayang

Semua tentang mu sudah melayang jauh entah kemana
Dulu aku pernah berharap bisa berkeliling kota bersamamu
bersama dengan kendaraan kesayanganmu yang berwarna merah itu
Tapi sekarang aku bersyukur,
karena aku dapat terbang melayang-layang di udara
walau tidak bersama denganmu
dan walaupun di udara serta tidak merah warnanya
Aku berusaha untuk mengikhlaskan kepergianmu
Kita memang tidak tertakdir bersama
Aku hanya bisa berharap semua yang terbaik untuk kehidupan kita di masa depan

Rabu, 12 Juni 2013

Luluh hatiku, bila itu kamu

Datang dan pergi dengan sendirinya
Kita berkenalan kemudian lupa tidak saling sapa
Kau mengingatku saat ada butuhnya saja
Kau sibuk dengan duniamu, tak sadar kau melupakanku
Aku tak memintamu untuk terus di samping ku
Aku tak memintamu memberi kabar setiap kamu melakukan aktivitasmu
Aku hanya memintamu untuk tidak melupakan aku

Sekian lama kita terpisahkan, tanpa ada kabar
Tuhan memperemukan kami lagi
setiap di saat itu luluh hatiki seakan lupa kegetiran kemarin
Bila itu kamu, aku ingin semua yang terbaik dapat menjadi nyata :D

Bagaimana aku bisa bilang lelah
bila di setiap aku melihatmu, hati ini luluh seketika
makasih udah jadi bagian dari hidupku
dan menjadi inspirasi :)

Senin, 03 Juni 2013

Bayang-Bayang

Menulis aku di atas awan
tentang kamu yang hilang di negeri 1001 malam (dongeng)
Sadarlah kawan ini sudah berapa lama
bangun dan segera lihat kenyataan!!
Bangkitlah, lihat segala peluang itu
tak usah kau ragu akan masa lalu
Biarkan dahulu menjadi penghuni kubur
yang engkau petik pelajaran terbaiknya
dan jadikan pijakan melangkah lebih baik lagi.

Bila bayangan itu selalu menghantuimu
janganlah sedih dan berputus asa
ia hanya ingin memberimu semangat
agar tak jatuh dilubang yang sama

Bila kamu senang hidup dengan bayang-bayang
tak apa
selama kamu bisa melihat hal nyata dengan jernih
dan menyadari bayangan tidak akan hadir kealam nyata
biarkan ia terhenti pada waktunya

Lihatlah langit luas ini
masih banyak hal yang belum kita tulis
masih banyak kegiatan yang bisa kita lakukan
sebelum waktu memanggil

Kamis, 02 Mei 2013

Tak Patut !!!

Sore itu selasa, 30 April 2013 kendaraan saya dan sekitar melaju pelan kurang lebih 20 km/jam. Dalam lambatnya arus, saya melihat sebuah keluarga berkendara roda dua (motor) di depan kendaraan saya. Motor jenis bebek itu, dikendarai oleh seorang laki-laki yang tak lain adalah kepala rumah tangga dari keluarga itu. Di kendaraan yang sama juga terlihat dua orang anak laki-laki dan seorang istri atau ibu dari anak-anak tersebut. Entah apa alasannya, Sang Ayah (suami) itu mengemplang atau menempeleng kepala sang istri (ibu) yang ada dalam boncengannya *JANGAN DITIRU! Tidak hanya sesekali itu kurang lebih saya melihat ada tiga kali perilaku yang sama diselingi dengan kata-kata umpatan (ksar dan jorok) dengan nada berteriak meluapkan kobaran api amarah. 
Ya Tuhan, kasihanilah suami/bapak tersebut. Kendalikan amarahnya yang tidak terkontrol itu. Kasihan istri/ibu dan anak-anaknya. Saya juga perempuan, walaupun saya belum menikah dan mempunyai anak kami (peremuan/wanita) juga manusia biasa yang punya hati dan harga diri. Dengarlah bapak-bapak atau suami-suami yang selalu memecahkan masalah dengan kasar. Lihatlah kami (perempuan/wanita) yang kamu pilih sebagai pendamping hidupmu, yang kamu percayakan untuk mendidik anak-anak kita. Posisikan diri Anda sebagai perempuan/wanita ini, pasti kalian tak sampai hatikan mengetahui kekasaran demi kekasaran seorang pemimpin keluarga. Dimana hati kalian saat itu, pastilah hancur berkeping-keping alias berantakan.
Yang saya lihat ibu itu mencoba mempertahankan air matanya agar tidak tumpah alias meleleh membasahi pipinya. Seakan ia kembali mengingat kebaikan demi kebaikan suaminya, sembari melihat anak-anaknya yang terlalu kecil untuk memahami rasa pahit kehidupan. Dan di saat yang bersamaan suaminya masih terus melancarkan aksi-aksi kasarnya. Kedua anak mereka hanya bisa terdiam dan mungkin berfikir dalam hati. Mengapa ayahnya sekasar itu kepada ibunya? Kenapa ibu tidak membela diri? Aku (anak) belum bisa membela ibu? karena aku takut, ayah semakin marah dan juga melibatkan aku. Ibu, aku berdo'a untukmu. Agar engkau terus dberikan kekuatan, kesabaran, keikhlasan, dan kelapangan dada untuk menghadapi kekasaran ayah. Ya Tuhan,sadarkan ayahku dari amarahnya. Buatlah hati dan pikiranya menjadi dingin, agar bisa berfikir jernih dan tidak semena-mena terhadap ibu. Dan lindungilah keluarga lainya, agar tidak mengaami hal serupa. Amien.

Kamis, 18 April 2013

Kalian berharga banget bwt aku

Kalian mungkin sering tertipu dengan ke-cuek-annku
Aku sering terlihat tidak peduli dan tidak mau tahu
Aku sering berkata seakan kalian tidak berharga
Aku selalu mengabaikan kalian
dan sulit bagi kalian untuk mengetahui keinginanku

Kalian,,
Kalian harus tahu betapa bersyukurnya aku punya kalian
Betapa senangnya aku, saat kalian di sisiku
betapa merindunya aku, saat kalian jauh dari aku
betapa aku menyayangi kalian seumur hidupku
kalian yang terbaik yang aku punya
kalian yang terbaik yang bisa terima aku

Kalian hebat,
kalian kuat,
kalian number 1
bisa menerima aku apa adanya
ingin mengerti aku
dan selalu menyelipkan namaku dalam setiap doa terbaik kalian

Aku sayang kalian,
kalian begitu berharga untukku
i don't forget u, forever
as always i miss u
:)

Rabu, 17 April 2013

Kepentok di Jarak -tapi tidak kejedot

Jarak yang membentang luas
membuat kamu dan aku berbeda
Jarak membuat kita tidak lagi saling melihat
seakan memisahkan kita dalam ruang dan waktu
Tapi,
Jarak tidak memutuskan perhatian kita
aku dan kamu masih saling peduli
Jarak adalah ujian yang kita coba untuk menahlukkannya
dengan ketulusan hati dan niat baik, kita berdamai dengan jarak
Karena,
aku dan kamu, kita kompak
kamu dan aku, kita satu visi
kita, aku dan kamu saling mengerti dan mencoba memahami
kita, kamu dan aku satu untuk saat ini dan selamanya.

Selasa, 16 April 2013

Sehatlah pemuda negeriku :)

Pemuda adalah ujung tombak suatu bangsa. Suatu bangsa akan baik apabila pemudanya tangguh dan bertanggung jawab untuk memajukan negerinya. Dan sebaliknya suatu bangsa akan jatuh dalam keterpurukan apabila pemudanya sakit dan tak bisa memikul tanggung jawab bahkan hanya untuk sekedar mengharumkan negerinya. Sekarang waktunya perubahan dimulai!!! kita sudah terlalu muak dengan berita-berita yang menjatuhkan harga diri bangsa. Bagaimana tidak negeri kita dijadikan pangsa pasar terbesar untuk penyelundupan dan peredaran NAPZA (Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif) berskala internasional (bukan suatu hal yang membanggakan, kan???). Pemuda-pemuda bangsa ini dibuat SAKIT sesakit-sakitnya dengan cara diracuni bahan-bahan terlarang tersebut.

Sehatlah pemuda negeriku, kalian adalah masa depan bangsa ini.
Sebagai ahli waris dari negeri yang kaya raya akan Sumber Daya Alam dan Sumber Daya Manusia -nya ini.
Pemuda bertanggung jawab menjaga kelangsungan hidup, memperbaiki kemajuan bangsa, ect.
Kepedulian kita terhadap dunia kesehatan, -setidaknya untuk diri sendiri yang kemudian ditularkan keorang lain, lingkungan sekitar dan seluruh penjuru negeri- harus dimulai sejak dini.
Biasakanlah dengan pola hidup yang baik.
Kalian harus pandai memilih sumber makanan, minuman, dan bahkan lingkungan hidup.
Makanan dan minuman yang sehat dan bergizi seimbang bisa membuat tubuh kita menjadi bugar.
Lingkungan hidup tempat tinggal dan tempat bergaul yang sehat akan mengantarkan kita pada kehidupan yang lebih positif.

Negeri ini butuh banyak pemuda sehat, yang mencintai negerinya, kreatif, inovatif, berjiwa pemimpin yang bijaksana, berjiwa wirausaha dan yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhannya.
untuk itu sehatlah pemuda negeriku,
negeri ini masih dan selalu membutuhkan pemuda-pemuda yang sehat jasmani dan rohani :)

Jumat, 05 April 2013

Aku memilih :)

Aku kehilanganmu 7tahun yang lalu
Kau pergi tanpa jejak jauh dariku
Berkelana aku seorang diri
meniti detik demi detik kehidupan ini
aku selalu merasa ada yang kurang saat kau tak di sini
Kini aku benar-benar kehilanganmu
tidak ada lagi bayanganmu yang semu itu
haruskah aku memulai kisah baru tanpamu
Hatiku masih sering mempertanyakan kehadiranmu
yang dulu selalu menghiasi hidupku
tapi apalah dayaku
waktu terus berputar menghantarkanku pada persimpangan jalan
Dan tibalah aku untuk memutuskan
aku lebih memilih hidup kembali dengan suasana baru

Selasa, 19 Maret 2013

Sudah biasa ...

Seperti kehabisan kata-kata,
karena kejadian ini sudah biasa.
Hampir terjadi sesuai siklus yang ada,
dan selalu mirip dengan keadaan sebelumnya.
Semua ini terlalu nyata,
bahkan bila menutup mata
sudah tertebak apa yang akan terjadi.
Berulang kali seperti ini,
sebenarnya aku sudah sangat penat dan lelah
Tapi apalah daya, aku masih harus bertahan
Emosi jiwa ingin meluapkan amarah
percuma tak ada artinya
Marah pada siapa?

Bukankah sudah biasa semua terjadi seperti ini

Untuk adik-adikku tersayang

Maaf kakak tak mengerti apa itu adik
15 tahun kakak tak mengakui adanya kalian
Dan baru belakangan ini kita dekat
kakak sadar, belum bisa menjadi kakak  yang baik
Tapi kalian adalah adik-adik terhebat
Kalian yang kakak banggain
Terima kasih mau terima kakak apa adanya

Kakak berjanji akan menebus semua keangkuhan di masa lalu
karena kakak sayang kalian
Untuk adik-adikku tersayang
Kakak titip ayah bunda ya
Kakak yakin kalian bisa lebih membangkakan ayah bunda
Biar kakak pergi mencari ilmu yang bermanfaat
untuk kebahagiaan kita nantinya

salam rindu dari seorang yang terlambat mengakui sebagai kakak
luv u adik

Awan, aku ingin kamu bicara...

Mulai hari ini, aku resmi melepaskan seragam sekolahku
Dan besok aku akan bilang ke syfa soal perasaanku
Jujur, malam ini bukan hal mudah untukku
Bagaimana bisa teman baikku *Irsyad bilang suka ke Syfa?
Apa dia gak tahu bagaimana aku berencana untuk melakukan hal yang sama.
Haduh, kelewatan

Tenang saja, "aku tak meragukanmu, syfa"
Aku yakin kamu punya perasaan yang sama seperti aku
Aku sengaja memendamnya dan berakting seolah tidak tahu apa-apa
Tergambar  jelas di depan mataku, kamu terlihat salting dan caper
 Tapi kamu juga belum mau mengakuinya kan

Akan ku buat ini seolah awal kisah kita
Aku berjanji kamu adalah labuhan akhirku
karena hanya kamu yang bisa memahami maksudku
kamu mengerti aku ketimbang kedua orangtuaku
mereka hanya mengerti sekolah" mahal dan barang" mewah adalah yang terbaik bagiku
Tapi mereka melupakan cinta dan kasih sayang yang tulus untukku
Beruntung aku punya Oma yang baik hati dan menyayangiku

Oma, awan janji akan ngenalin Oma sama perempuan yang selama ini awan ceritaiin
Perempuan itu bernama Syfa, dia adik kelasku
Syfa itu supel, simple, manis, lugu dan lucu
Awal ketemu dia, aku ill feel banget deh oma
ternyata lama kelamaan koq aku ngerasa kurang gitu, klo gak ngeliat syfa

25 juni 2010
Ini hari terakhirku sebelum terbang ke Singapura
Tuhan, izinkan aku bertemu dengan Syfa
tapi bagaimana caranya
Untuk mengenang setiap sudut sekolah yang penuh akan kenangan syfa
aku memutuskan untuk mengunjungi sekolah tercinta

Huft, sekolah sepi kayak kuburan
Pak Man penjaga sekolah menyapaku dengan ramah
"den awan kan sudah lulus, koq masih maen ke sini"tanyanya
"iya, Pak man. Mau lihat-lihat suasana sekolah pasca pesta kelulusan kemarin. Boleh kan?"sahutku balik bertanya.
"Boleh-boleh, masuk aja den" ucapnya lagi
"terima kasih, Pak Man"jawabku sambil berlalu

Sueepinya suasana sekolah, mengingatkanku akan damainya lingkungan ini
tidak seriuh kemarin saat hari kelulusan tiba
apalagi panitia yang sibuk mempersiapkan acara pelepasan
Kasihan syfa, dia overdosis banget mengeluarkan tenaga dan pikirannya untuk acara itu
sampai suatu saat aku melihatnya kelelahan dan pucat sekali
Benar saja, waktu aku mendekat ke arah panggung yang sedang ia hias
tiba-tiba syfa terjatuh dan dengan sigap aku menolongnya
Ku gendong dia sampai ke ruang UKS
dan ku pastikan kalo dia baik-baik saja
 Dokter UKS bilang dia hanya butuh istirahat
 *lega mendengarnya

Syfa aku selalu ingin melihatmu baik-baik saja
karena aku selalu merindukan tingkahmu yang lucu itu
Aku mengambil sebuah bola voli yang tergeletak di lantai
dan memutar-mutarnya di jari telunjukku, sambil berjalan ke taman
Hmm, aku ingat syfa lagi *rasanya aku kangen banget pengen ketemu syfa
Bola voli itu aku smash ke dinding sebagai luapan emosiku
BYARRRR, suara tong sampah jatuh karena pantulan bolaku
kenapa aku aneh sendiri kayak gini ya??

Sambil berjalan mengambil bola dan mengembalikan tong sampah
aku melihat ada orang duduk di dekat kolam ikan
Putri duyung kalie ya *pikirku, aneh
Sekolahan sepi kayak gini koq ada orangnya
Perempuan itu melihat ke arah bola meluncur
Semakin mendekat ke arah bola, semakin terlihat jelas itu SYFA
huft, apa aku sedang berhalusinasi ya??

"syfa"tegasku meyakinkan kalo perempuan itu benar ada dan itu syfa
"iya, saya." jawabnya
 "lagi ngapain kamu, libur gini ke sekolah?"ujarku sembari menghampiri syfa
Lama kami terlibat dalam pembicaraan tak berujung
Sampai pada akhirnya aku coba untuk memberanikan diri
dengan sedikit mengambil nafas panjang, aku berkata :
"aku tak meragukanmu, syfa. Apakah kamu mau menjalani hidup ke depan bersamaku? Jadilah dirimu sendiri."
#haduh, aku berbicara apa barusan! Koq ambigu gitu ya??

Aku perjelas ucapanku tadi
"syfa aku tak pernah meragukanmu, kalo kamu punya perasaan yang sama denganku. Maukah kamu mejalani hidup ke depan bersamaku? dan jadilah dirimu sendiri, karena aku menyukai kamu yang apa adanya"
Tidak ada ekspresi di wajah manis syfa,
dan tak lama kemudian dia menjawab "iya, kak. Awan, aku ingin kamu bicara seperti ini dari dulu kala. Aku ingin dengar perasaanmu dan sekarang aku tau. Kita sama."

Aku katakan kepadanya kalo dari awal aku sudah memperhatikannya dan aku menaruh rasa kagumku padanya. Syfa, aku tak meragukanmu ....
Dan terima kasih untuk hari ini :)
aku senang sekalii....



NB : hanya fiktif belaka, smoga berkesan

Bunda, ananda merindukanmu ;(

Bunda 18 tahun lamanya ananda ada dalam hangat dekapanmu
Berbagai cerita suka duka kehidupan telah kita lalui bersama
Kini 3 tahun sudah ananda hidup jauh darimu
Bunda, ananda merindukanmu ;(

Ananda mohon maaf atas segala khilaf
dan atas semua prasangka ananda yang tidak beralasan
Ananda merasakan tulusnya kasih sayangmu
Pengorbananmu benar-benar tiada tara

Bunda, ananda merindukanmu
karena dalam setiap hembusan nafasku mengalir do'a terbaikmu
Bunda, ananda merindukanmu
karena dalam setiap langkahku terdapat tulusnya pengorbananmu
Bunda, ananda merindukanmu
karena hanya engkau yang paling memahamiku di dunia ini

Tuhan, lindungi bunda untuk ananda
karena ananda menyayangi bunda :)
Bunda, ananda merindukanmu

Sabtu, 16 Maret 2013

Aku tak meragukanmu, syfa...

Pagi itu sama layaknya pagi-pagi sebelumnya
aku datang ke sekolah setengah jam sebelum bel masuk berbunyii
Seperti biasa juga awan sudah ada di balkon lantai 2 sekolah kami
Dia kakak kelasku yang menjadi cowok idola seantero sekolah

Aku mengenalnya setahun lalu, waktu kami duduk bersama mengerjakan soal ujian kenaikan kelas
Sekarang aku kelas XI dan awan kelas XII
Sebentar lagi, dia lulus dari sekolah ini
itu berarti kesempatanku berakhir
Berakhir untuk bisa melihatnya dari kejauhan ini
Melihat matahari kecilku yang sinarnya mampu memberikan aku energi dan semangat lebih

Menjelang hari kelulusan, aku terlibat aktif dalam persiapan acara pelepasan tersebut
Apalagi alasanku kalo bukan untuk melihat awan
karena beberapa bulan belakangan aku jarang melihatnya
rasa rindu ini tertutupi debgan segudang aktivitas persiapan acara perpisahan itu
Sampai pada suatu titik aku terjatuh pingsan saat menghias panggung

"kamu kelelahan syfa. Untuk sementara perbanyak istirahat dulu" ucap dokter UKS sesaat setelah aku terbangun
Orangtua, guru dan teman-temanku juga melarangku terlibat lagi dalam acara itu
Padahal dua minggu lagi acara akan berlangsung
Beberapa panitia lain mengizinkanku untuk tetap terlibat di hari H

24 Juni 2010
Tiba sudah hari yang dinanti
berbagai acara awal penyambutan sampai dengan hiburan berjalan dengan lancar
Sekarang saatnya bagi perwakilan kelas untuk memberikan kesan dan pesannya selama menempuh pendidikan di sekolah ini
"Saya ucapkan terima kasih kepada kepala sekolah beserta jajarannya, Bu Emi guru BKku tersayang beserta guru-guru lainnya dan penjaga sekolah yang selalu menemaniku piket."ujar salah seorang perwakilan kelas bernama Irsyad
Giliran Awan mewakili kelasnya menyampaikan kesan dan pesan:
"Untuk bapak ibu guru tercinta kami ucapkan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya atas motivasi dan bimbingannya selama kami bersekolah di sini. Suatu hal yang membahagian bagi kami dapat bersekolah di tempat ini dengan beragam fasilitas lengkap, bersih dan orang-orang yang ramah. Tidak terasa 3 tahun sudah kami menempuh pendidikan SMA dan sampai pada detik ini kami dinyatakan lulus dan dapat melanjutkan studi selanjutnya. Saya secara pribadi ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada oma dan kedua orangtua saya serta seseorang yang begitu baik atas perhatian dan motivasinya."

"Syfa, seseorang yang begitu baik kata kak Awan."ucap Shinta
"siapa ya yang dimaksud? pasti itu bukan kamu kan syf."tambah Lisa
Dua sahib ku ini, memperkeruh suasana hati.
Aku juga gak tau siapa yang dimaksud Awan
Tapi aku tahu pasti, itu bukan aku
Aku hanya fans yang tidak terlihat
Ya sudahlah, paling buat pacar atau sahabatnya

Acara perpisahan sekolah pun selesai pukul 16.00 WIB
aku masih di sini untuk beres-beres bersama panitia lain
usai rapat penutupan panitai jam 18.00
aku berjalan pulang bersama Shinta dan Lisa yang sedari tadi menungguku pulang

Malam itu kami berencana pergi nonton ke Mall terdekat
Tapi kak Irsyad menghentikan langkah kami di depan gerbang sekolah
Ia mengajak kami merayakan kelulusannya di Cafe dekat rumahku
Akhirnya kami pergi menggunakan mobil Kak Irsyad

Sesampainya di Cafe sudah banyak teman seangkatan Kak Irsyad yang berkumpul di sana
"Cie Irsyad cewek baru ya?"tanya salah satu temannya
cewek baru? mungkin Lisa kali ya.. Dia kan ngefans banget sama kak Irsyad yang mantan OSIS
"ah, sok tau kamu."tukas Kak Irsyad

kami duduk di sudut dekat para pemain musik mendendangkan lagu-lagu sendu
"syfa, kayaknya kita cuma jadi obat nyamuk nih di sini."ucap Shinta
"iya, gak papa sekali-kali Shin. Nemenin Lisa ngebet kak Irsyad."ujar ku bercanda
"hah, apa? kalian ngomong apa?? aku gak bisa denger nih. Musiknya kenceng baget."sahut Lisa ngeles

Makan malam tersaji di meja kami
Mataku berputar mengelilingi setiap sudut Cafe, kali aja ada awan
Itu dia sepertinya awan baru sampai karena dia terlihat dipaksa masuk oleh dua temannya
Di seret masuk, haduh kasian.

Setelah makan kak Irsyad naik ke atas panggung dan menyapa semua teman-temannya
"malam ini kita merayakan kelulusan dan satu lagi yang spesial di malam ini karena saya akan menyatakan perasaan saya kepada seseorang. Sebelumnya saya persembahkan lagu ini khusus buat dia. Selamat mendengarkan lagu khusus dari hati saya yang terdalam."ucap Kak Irsyad dengan gayanya yang sok cool.
Sontak seantero Cafe ramai, penasaran dengan siapa wanita pujaan mantan OSIS itu.

Di penhujung lagu, kak Irsyad menyatakan cintanya
Lisa pasti suenneng banget ini *batinku
Ternyata malah sebaliknya Lisa hopeless dan kesal banget di buatnya
Aku juga gak menyangka, perempuan yang dimaksud Kak Irsyad adalah diriku sendiri

Sesaat aku tercenang kaget dan Lisa pun pergi meninggalakan meja kami
Shinta menatapku dengan tajam dan aku masih terdiam membeku
bingung ya, koq bisa gini??
Tuhan yang aku mau itu awan, bukan Kak Irsyad

"Intrupsi, mungkin kamu salah orang Kak. Maksud kamu Lisa kan?"tanya Shinta
Kak Irsyad meyakin kan Shinta, kalo dia tidak salah
hatinya memilih aku, Syfa

"maaf kak irsyad. Sebelumnya hatiku sudah memilih yang lain dan kakak adalah teman organisasiku yang baik. Aku lebih senang kalo kita sekedar beteman saja ya?"jawabku
"yang lain siapa?"tanya kak Irsyad
"sudah malam, aku pamit pulang dulu ya Kak. Shin ayo kita samperin Lisa dan pulang"ucapku

Lisa marah sama aku, karena kejadian semalam
Shinta meminta izin untuk sementara waktu menemani Lisa
Aku yang bingung dan tidak tau apa-apa pun merasa bersalah
Hari ini aku pergi ke sekolah aja
Lumayan jalan-jalan gratis muterin sekolah yang gedenya sealla ihing (gede banget)

Satu jam muterin sekolah sendirian itu enggak banget, coba ada lisa n shinta di sini
Aku memilih beristirahat di dekat kolam sambil memberi makan ikan yang ada di dalamnya.
Spontan aku mendengar suara lemparan bola yang menjatuhkan tong sampah di belakangku
Seorang pria mengambil bola volinya dan mendirikan kembali tong sampah
loh, itu bukannya awan

Awan, gak rugi nih aku datang ke sekolah
"syfa??"tanyanya
"iya, saya." jawabku
"lagi ngapain kamu, libur gini ke sekolah?"sahutnya sembari menghampiri aku

Kami pun terlibat dalam perbincangan yang tidak tau arahnya
Hmm, beruntungnya aku hari ini atas kejadian kemarin
Awan lebih dekat dengan ku

Hari ini di penghujung pertemuan kami
awan bilang "aku tak meragukanmu, syfa. Apakah kamu mau menjalani hidup ke depan bersamaku? Jadilah dirimu sendiri."

Ternyata semenjak hari pertama kami bertemu setahun lalu,
awan terus memperhatikanku
berarti dia sadar dunk, klo aku sering salting dan caper di depannya
hehhehehe

NB: Cerita ini hanya fiktif belaka yang dikarang penulis atas apa yang dia dengarkan dari orang lian.

Jumat, 15 Februari 2013

STOP Bakar-Bakar Sampah, ya!

Stop Bakar Sampah!

Pembakaran yang bersih hanya bisa dilakukan dalam api panas dan suplai oksigen yang cukup. Padahal, pada pembakaran sampah yang umum dilakukan yakni sampah dalam tumpukan hanya bagian luar yang mendapat cukup oksigen untuk menghasilkan CO2. Sementara bagian dalam, karena kekurangan suplai O2 akan menghasilkan karbonmonoksida (CO).

Satu ton sampah, akan menghasilkan sekitar 30 kg CO.

Co adalah gas yang mampu membunuh orang secara massal. Bila dihirup, gas ini akan berikatan sangat kuat dengan hemoglobin darah.*fhi Akibanya, hemoglobin yang semestinya mengangkut dan mengedarkan oksigen ke seluruh tubuh akan terganggu.

Tubuh akan kekurangan O2 dan menimbulkan kematian.

Masalah lain dari sampah organik adalah kelembapannya.*fhi Sampah basah mengakibatkan partikel-partikel yang tak terbakar beterbangan juga berakibat terjadi reaksi yang menghasilkan hidrokarbon berbahaya.

Partikel-partikel yang tak terbakar akan terlihat sebagai awan dalam asap.

Dari 1 ton sampah kira-kira dihasilkan 9 kg artikel padat yang tak terbakar berupa asap cokelat.*fhi
Sebagian partikel akan terhisap masuk paru-paru, karena mekanisme penyaringan dalam hidung kita tak mampu menyaringnya.

Hidrokarbon berbahaya, senyawa penyebab iritasi seperti asam cuka, serta senyawa penyebab kanker seperti benzopirena, juga mungkin dihasilkan.

Suatu studi menyimpulkan, asap dari pembakaran sampah mengandung benzopirena 350 kali lebih besar dari asap rokok.*fhi Telah kita kenal dengan baik, perokok pasif pun dapat berisiko kanker gara-gara asap rokok orang-orang di sekitarnya.

Lebih berbahaya kalau Sobat greeners FHI menderita asma, infeksi paru paru, atau bronkitis kronis.

Anak-anak akan lebih menderita lagi, karena mereka menghirup jumlah udara per satuan berat badannya lebih besar dari pada orang dewasa dan juga karena perbedaan struktur paru-parunya.

Yang lebih parah, bila sampah organik bercampur dengan bahan-bahan sintetis.@][204876742936764:] PVC dalam pembungkus kabel, kulit sintetis dan lantai vinil misalnya, mengandung senyawa berbahaya yang mengandung klor.

Pembakaran bahan tersebut akan menghasilkan gas HCL yang korosif. Celakanya, pembakaran dengan suhu kurang dari 1.100 derajat Celcius, pun akan menghasilkan dioksin – zat sebagai racun tumbuhan (herbisida).

Selain itu, mungkin pula dihasilkan fosgen, yang dikenal sebagai racun yang digunakan pada Perang Dunia I. Tercatat 75 racun lain yang telah dikenal dalam hasil pembakaran sampah yang mengandung klor.

Bahan sintetis yang mengandung nitrogen akan menghasilkan senyawa berbahaya lain. Nitrogen terdapat dalam bahan sintetis seperti nilon, dan busa poliuretan seperti yang terdapat dalam matras, sofa, dan karpet berbusa.*fhi Pada pembakaran di atas 600 derajat Celcius, bahan sintetis yang mengandung nitrogen ini akan menghasilkan HCN, suatu gas sangat beracun.

Sebaliknya, pembakaran sampah basah pada suhu kurang dari 600 derajat Celcius pun akan dihasilkan isosianat. Senyawa ini terkenal karena menyebabkan kecelakaan mengenaskan di Bhopal beberapa tahun silam.@][204876742936764:]

Bahkan, membakar potongan kayu dapat membahayakan, karena akan menghasilkan senyawa yang mengakibatkan kanker, formaldehida.

Sementara, melamin dapat menghasilkan formaldehida bila dibakar dengan suplai oksigen banyak, atau menghasilkan HCN (bila suplai oksigen kurang).

Untuk mengurangi polusi udara, mungkin kita perlu memilah-milah sampah yang akan dibakar, atau seminimal mungkin membakarnya.

©[ Dr. Ismunandar (Chemistry Departement ITB)-FHI]

Follow us: @forum_hijau

Rabu, 06 Februari 2013

Ikhlas kan saja ...

Jangan berat hati bila rizki kita sudah waktu'a berpindah kepada hamba ALLAH yang lain,,,
sepanjang masih djalan yang halal,,
kita harus rella kan'a...
insyaallah besok lusa akan ada rizki jatah kita lg..
amien :)
*so manfaaatkan sebaik2nya setiap kesempatan yg kamu punya !

Nikmati Hari Demi Hari :)

Bersedih hanya akan memadamkan bara harapan, mematikan ruh cita2
dan membekukan semangat jiwa...

"sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu
dan jika kamu mengingkari (nikmatKu) maka sesungguhnya azabKu sangatlah pedih"

Untuk mengatasi kehampaan hidup akibat mati rasa,
manusia modern mencari hiburan..
Akan tetapi apa yang mereka sebut sebagai hiburan itu,,
hanya membuat mereka menjadi "mayat-mayat hidup" yang centil.......

Semua ini ada waktunya dan proses itu harus dihargai,,
karenanya bertindaklah seperti matahari yang tak pernah lbh cepat terbit ataupun tenggelam...

Yakinlah penderitaan akan berakhir!!

Jalanilah kehidupan ini dengan rasa senang, aman, nyaman dan tenang,,
serta penuh rasa rihda dengan apapun yg kita miliki..

Orang yang meletakkkan UANG sebagai tujuan utama hidup'a,,
pasti akan lebih depresi dan cemas tiada henti sampai nanti dia akan mati...

bersabarlah,,
jika ada satu, dua pebnderitaan,,
itu hanyalah jalan untuk meraih kebahagiaan :)

Terus semangat untk beramal yaa....


sesukses apapun kita saat ini,,
jangan pernah lupakan semua jerih payah, kerjakeras, disiplin, sabar, ikhlas n tawakal yg lalu..

so ingatlah untk beramal!!!
dengan cara berikan kemudahan bagii orang lain..
dan biarkan ALLAH yg mmberi kemudahn untk qta,,

karena dunia pasti berputar,,,
ada saat'a smuua kan berubah..
bersiiaplah hdpi khdpn yg fana ini!!!

ingat tak ada guna'a mengeluh kpd sesama manusia,,
karena dia hanyalah makhluk ciptaan ALLAH!!

keep your smile!!!
:)

Pendidikan Sebagai Proses Enkulturasi

            Memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang jatuh setiap tanggal 02 Mei, ada baiknya untuk kita merefleksikan kembali sejauh mana pertumbuhan pendidikan di Indonesia tekait kepribadiaan bangsa. Sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) kita memiliki hak dan kewajiban salah satunya dalam bidang pendidikan. Mengapa Pendidikan?? Karena pendidikan adalah ujung tombak manusia untuk melawan keterpurukannya. Sebagai contoh, pada zaman perintisan kemerdekaan Bung Karno bersama rekan-rekan seperjuangannya mengenyam pendidikan formal ala Kolonial Belanda dan belajar banyak ilmu pengetahuan di dalamnya. Lalu, beliau sampai pada satu titik pemahaman mengenai KEMERDEKAAN. Setelah beliau mengetahui hal tersebut rasa nasionalisme terpatri kuat dalam sanubarinya, sehingga beliau sadar akan tugas dan tanggung jawabnya sebagai putra bangsa. Selanjutnya perjalanan panjang perjuangan beliau dan rekan membuahkan hasil yang manis, mereka menjadi pemuda pencetus perjuangan kemerdekaan Indonesia dan benar-benar mewujudkan kemerdekaan tersebut pada masanya. Bayangkan, bila saat itu Bung Karno bersama rekannya tidak mengenyam pendidikan dan tidak pernah memahami arti sebuah KEMERDEKAAN mungkin, sampai saat ini kita masih hidup dalam zaman penjajahan.  
Menurut informasi yang saya peroleh dari situs website www.wikipedia.org , pendidikan nasional di Indonesia adalah seluruh pendidikan yang diselenggarakan di Negara Republik Indonesia, baik yang terselenggara secara terstruktur maupun tidak terstruktur. Secara terstruktur, pendidikan di Indonesia menjadi tanggung jawab Kementerian Pendidikan Nasional Republik Indonesia (Kemdiknas). Di Indonesia, semua penduduk wajib mengikuti program wajib belajar pendidikan dasar selama sembilan tahun, yang terdiri dari: enam tahun di sekolah dasar/madrasah ibtidaiyah dan tiga tahun di sekolah menengah pertama/madrasah tsanawiyah. Saat ini, pendidikan di Indonesia diatur melalui Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
Dalam ilmu antropologi terdapat tujuh unsur budaya, dimana salah satu unsur pendukung budaya tersebut adalah ilmu pengetahuan yang bisa kita dapatkan melalui pendidikan. Pendidikan adalah proses belajar mengajar dalam kurung waktu yang tidak singkat untuk mengetahui dan menguasai hal-hal yang belum kita dapatkan sebelumnya, sehingga kita dapat meg-up grade kemampuan. Secara sederhana, pengetahuan adalah segala sesuatu yang diketahui manusia tentang benda, sifat, keadaan, dan harapan-harapan. Pengetahuan dimiliki oleh semua suku bangsa di dunia. Mereka memperoleh pengetahuan melalui pengalaman, intuisi, wahyu, dan berpikir menurut logika, atau percobaan-percobaan yang bersifat empiris (trial and error). Sedangkan kebudayaan adalah suatu perangkat ide, gagasan, dan system social yang diperoleh melalui proses belajar. Segala macam wawasan manusia tentang system ilmu pengetahuan tersebut pun mempengaruhi sikap dan tindakannya dalam berbudaya. Sehingga kita membutuhkan suatu system pendidikan yang baik dan berkualitas sesuai dengan budaya-budaya yang ada di Indonesia agar kebudayaan bangsa Indonesia lebih baik dan berkualitas.Wujudkan pendidikan kebudayaan Indonesia!

Banggalah menjadi warga negara Indonesia dan Cintailah kebudayaan Indonesia!
JAYALAH INDONESIA, DAMAILAH IBU PERTIWI.
KAMI PUTRA PUTRIMU YANG SETIA MENJAGA KESATUAN BANGSA INI!

Rabu, 30 Januari 2013

BEDA

Mungkin kamu tidak pernah belajar dari kejadiaan masa lalu
Entah itu pengalaman pribadi atau orang lain di dekitar mu
Mustahil rasanya kamu jatuh untuk yang kesekian kalinya
Sebaiknya kamu hafalkan baik-baik, tidak melewati jalan yang sama
Kamu beda,,
Kamu tidak lagi menghafal jalan
Kamu lebih banyak berjalan tanpa arah
Kamu tidak lagi menggunakan panca indramu
Kamu begitu menyedihkan,
tapi gak sedih-sedih banget sih
Karena kamu masih bisa tersenyum :)

Minggu, 20 Januari 2013

Semakin Ruwet JKT, dr Macet - banjiirrrR...

Kamis, 17 Januari 2013..
Tiga hari tepar di tanah kelahiran itu enggak banget, mana hujan gak ada henti mengguyur bumi  ini.
Pagi ini nyetel TV ternyata JKT tergenang banjir yang nyaris merata dan melumpuhkan aktivitas kota yang biasanya super duper sibuk ini.
Hmm, pantesan sms + tlpn + bbm + email gak henti-hentinya nnanyain kabar gue di mari??
gue pikir karena mereka ngerti klo gue lagi tergeletak lemah tak berdaya, *ternyata mereka takut gue kebanjiran
Alhamdulillah, ye. Gue sekelurahan selamet, tempat kita kering-kering aje tuh. Kagak banjir setinggi pohon toge pun :P hehhehehe
Awal kedatangan gue ke marii, juga dah curiga.
Jalan di lebar-lebarin, gedung ditinggi-tinggiin, pinggiran kalii dipenuhin rumah, pintu air penuh sampah *cks
mw jadi apa nie JKT
Macet sampe tiga kali lipat, sampai puyeng ni kepala ngeliat mobil berderet di Jalan Tol (Jalan Bebas Hambatan -katanya-)
Turun dari jalan Tol masuk jalan biasa, beightf tambah parah
sepeda motor plus angkutan umum gak tau arah, lampu lalu lintas 15 kali muter memerintahkan jalurku untuk berjalan tapi gak bisa, karena kendaraan dari segala penjuru tidak ada yang mengikuti arahan lalu lintas. tiga orang polisi lalu lintas pun sampai kehilangan akal menertibkan ribuan kendaraan yang carut marut ini.
45 menit kemudian, lalu lintas mulai terurai. Di ujung jalan sudah terlihat kepadatan lain. Ada kegiatan warga yang memenuhi bahu jalan dengan gelaran pasar malam dadakan. Belum lagi pejalan kaki yang tidak tau arahnya kemana, dan sesekali beberapa orang menyebrang memotong jalan kendaraan yang sedang melaju.
Pusiiiiiiing, tujuh kelilingnya gak kebayang.
Kota ini terlalu ramah untuk menerima para pendatang baru kali ya :D
Gak nyangka siklus 5tahunan banjir bandang akan menghanyutkan JKT...
Save JKT :)

Kamis, 10 Januari 2013

Coba mengerti

Ada banyak hal yang  tak bisa diungkapkan, padahal waktu terus berjalan
Banyak kesempatan yang datang menghampiri, hanya saja cuma ada satu pilihan
Bukan bermaksud untuk menolak, rasanya mustahil untuk melakukannya
*kecuali tubuh ini bisa dibagi, hahahha...
Kalau ada kesempatan untuk menjelaskan, setiap detailnya bisa diterangkan
Tapi keterbatasan manusia untuk mendengarkan dan mencoba mengerti setiap permasalahanlah yang membuat penjelasan itu terkadang sia-sia.
Mohon maaf atas kata, sikap dan tindakan yang kurang berkenan,
terima kasih selama ini sudah mencoba mengerti
walau pada akhirnya tidak bisa menerima :)



Rabu, 09 Januari 2013

10-11-12

10 September 2012.
Meriahnya peringatan Hari Pahlawan Nasional di Kota Pahlawan yang ke-67 ini. Semoga bukan hanya seremonial belaka, kita harus bisa mengambil hikmah dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Dahulu para pemuda Indonesia dengan LANTANGnya mengikhrarkan SUMPAH PEMUDA! Sekarang berani Cuumpha Miieyapha??
Berikut ringkasan sejarah yang terjadi pada 10 September 1945 :
pagi, tentara Inggris mulai melancarkan serangan berskala besar, yang diawali dengan pengeboman udara ke gedung-gedung pemerintahan Surabaya, dan kemudian mengerahkan sekitar 30.000 infanteri, sejumlah pesawat terbang, tank, dan kapal perang.
Inggris kemudian membombardir kota Surabaya dengan meriam dari laut dan darat. Perlawanan pasukan dan milisi Indonesia kemudian berkobar di seluruh kota, dengan bantuan yang aktif dari penduduk. Terlibatnya penduduk dalam pertempuran ini mengakibatkan ribuan penduduk sipil jatuh menjadi korban dalam serangan tersebut, baik meninggal maupun terluka.
Bung Tomo di Surabaya, salah satu pemimpin revolusioner Indonesia yang paling dihormati. Foto terkenal ini bagi banyak orang yang terlibat dalam Revolusi Nasional Indonesia mewakili jiwa perjuangan revolusi utama Indonesia saat itu.[5]
Di luar dugaan pihak Inggris yang menduga bahwa perlawanan di Surabaya bisa ditaklukkan dalam tempo tiga hari, para tokoh masyarakat seperti pelopor muda Bung Tomo yang berpengaruh besar di masyarakat terus menggerakkan semangat perlawanan pemuda-pemuda Surabaya sehingga perlawanan terus berlanjut di tengah serangan skala besar Inggris.
Tokoh-tokoh agama yang terdiri dari kalangan ulama serta kyai-kyai pondok Jawa seperti KH. Hasyim Asy'ari, KH. Wahab Hasbullah serta kyai-kyai pesantren lainnya juga mengerahkan santri-santri mereka dan masyarakat sipil sebagai milisi perlawanan (pada waktu itu masyarakat tidak begitu patuh kepada pemerintahan tetapi mereka lebih patuh dan taat kepada para kyai) shingga perlawanan pihak Indonesia berlangsung lama, dari hari ke hari, hingga dari minggu ke minggu lainnya. Perlawanan rakyat yang pada awalnya dilakukan secara spontan dan tidak terkoordinasi, makin hari makin teratur. Pertempuran skala besar ini mencapai waktu sampai tiga minggu, sebelum seluruh kota Surabaya akhirnya jatuh di tangan pihak Inggris.
Setidaknya 6,000 - 16,000 pejuang dari pihak Indonesia tewas dan 200,000 rakyat sipil mengungsi dari Surabaya. [2]. Korban dari pasukan Inggris dan India kira-kira sejumlah 600 - 2000 tentara. [3] Pertempuran berdarah di Surabaya yang memakan ribuan korban jiwa tersebut telah menggerakkan perlawanan rakyat di seluruh Indonesia untuk mengusir penjajah dan mempertahankan kemerdekaan. Banyaknya pejuang yang gugur dan rakyat sipil yang menjadi korban pada hari 10 November ini kemudian dikenang sebagai Hari Pahlawan oleh Republik Indonesia hingga sekarang.
sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Peristiwa_10_November
Bagaimana?? Apakah setelah membaca ANDA bisa memetik hikmah dan cobalah untuk mengaplikasikannya?
Mari bersama, kita hargai perjuangan para pahlawan kita :)

Terima kasih Tuhan :)

Terima kasih Tuhan,
Engkau masih berikan ia kekuatan untuk tetap bertahan di jalan yang tak mudah ini
Terima kasih Tuhan,
Engkau masih berikan ia kesabaran untuk menghadapi segala tantangan ini
Terima kasih Tuhan,
Engkau masih melembutkan hatinya untuk senantiasa mengasihi sesamanya
Terima kasih Tuhan,
Engkau masih memberinya nafas kehidupan untuk ia menemani kami.
Terima kasih Tuhan,
Engkau menghadirkan ia di tengah - tengah kami
Terima kasih Tuhan atas semua kekayaan dunia milik Mu ini :)

Hidup SEHATdan SUKSES, ayo dimulai dari sekarang

Anda punya impian hidup sehat dan sukses selalu?? Sibuk dengan masalah-masalah kehidupan Anda selama ini? Kami punya solusinya :) Bersama MSS kita dapat hidup sehat dan sejahtera selalu! ini adalah kunci untuk mencapai kesuksesan Anda.

Di sini kami menawarkan STRATEGI BISNIS TERBAIK dengan sistem tercanggih. Pertama-tama tentukan dahulu income/pendapatan yang ingin ANDA dapatkan SETIAP HARINYA. Ada 850rb, 2.250rb, sampai 5.950rb PER HARI-nya :)

Ayooo, semangat gak. Klo tau income/pendapatan sebesar ini belum ditambah uang ceperan dari dan untuk yang lainnya.

PENASARAN : Hub. 081235542507/2314fb9

Selasa, 08 Januari 2013

meminimalisir trauma

Gimana gitu, ngeliat orang terdekat kita trauma? gak kebayang. Rasanya pengen bilang untuk apa di ingat-ingat kembali hal yang traumatik itu. Sudah lupakan saja kejadian gak enak kemarin. Lihat masih ada waktu untuk hari ini, esok dan seterusnya. Ayo tersenyum, sudahi kesakitan akibat trauma di masa lalu mu. Semangat dan mari bebenah!
Trauma psikologis itu seperti keadaan dimana jiwa kita terguncang akibat kejadian dari sebuah peristiwa traumatik. Peristiwa traumatik adalah suatu kejadian dalam kehidupan manusia yang tidak bisa diterima oleh akal manusia yang bersangkutan karena menimbulkan rasa sakit yang teramat dalam di hatinya, -entah karena ditinggalkan, didustai, dicampakkan-. Keadaan dimana mereka tidak menghendaki dan tidak rela kejadian itu terjadi padanya. Sehingga dikemudian hari ia akan merasa takut (trauma) bila menghadapi hal-hal yang mirip dengan peristiwa traumatik itu.
Trauma yang berkepanjangan karena kelalaian kita dan lingkungan untuk melepaskan diri atau orang yang trauma terhadapap apa yang ia pernah alami. Sebaikanya mereka merelakan kejadian yang sudah pernah berlalu itu. Tapi suatu hal yang sulit juga, dibutuhkan waktu yang relatif lama. Apalagi kalo terjadi pada perempuan. Waduh, makhluk perasa ini selalu menggunakan hatinya dalam bertindak.

Buat kamu yang pernah ditinggal, didustai dan dicampakan orang-orang tersayang dan terbaik dalam hidupmu, saya punya sedikit saran untuk meminimalisir suatu peristiwa trauma itu :
1. Mencoba terima kenyataan, dengan mengikhlaskan peristiwa traumatik itu terjadi dan menganggapnya sebagai angin lalu. Percayalah setiap kali air laut akan mengalami pasang-surut, begitu juga dengan roda yang selalu berputar bila ia ingin terus berjalan -roda itu akan mengalami posisi dimana kadang di atas dan kadang di bawah. Proses untuk menjadi ikhlas itu yang saya maksud.
2. Berdamai dengan keadaan, bila kita sudah bisa terima kenyataan sekarang adalah waktunya untuk berdamai dengan keadaan. Jangan lagi merasa trauma untuk mengalami suatu peristiwa yang dulu membuat anda traumatik. Jadilah pribadi yang lebih bijaksana, merasalah seperti senior yang sudah pernah mengalami pembelajaran hidup yang pahit itu.
3.manajemen diri dalam bertindak, berbuatlah baik kepada sesama. Jangan terus ingin dikasihani atas kejadian lalu yang membuat diri anda trauma. Sekarang saatnya anda membentengi diri mengukir prestasi dengan menggali keterampilan yang anda miliki, bersosialisasi dengan banyak orang, berkujung ke daerah lain untuk mensyukuri keindahan alam juga mampu menghilangkan rasa strees dan penat di dalam diri. Kelola hati, perasaan, pikiran dan tindakan anda dengan baik -selalu berpositif thingking-. Tidak ada yang perlu anda takuti di dunia ini kecuali Tuhan.